Bank Kalsel Serahkan Penghargaan ke Media Partner

Barito Post Terima Penghargaan dari Bank Kalsel

by adm
0 comment 2 minutes read
Efendi Susanto Perwakilan Barito Post Menerima Penghargaan dari Bank Kalsel (foto:istimewa)

Yogyakarta, BARITOPOST.CO.IDPenghargaan diberikan Bank Kalsel kepada 38 media cetak, elektronik, radio dan online yang ada di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Media terverifikasi administrasi dan faktual Dewan Pers terus melakukan kerjasama publikasi dengan Bank Kalsel.  Media cetak Barito Post juga mendapatkan penghargaan dari Bank Kalsel, yang diterima perwakilan perusahaan Barito Post, Efendi Susanto (Fendi).

“Penghargaan yang diberikan disela kegiatan Gathring Media di Yogyakarta tersebut sebagai bentuk terimakasih dan apresiasi atas bantuan rekan-rekan media dalam membantu publikasi maupun aktivitas Bank Kalsel selama ini,” ucap Dirut Bank Kalsel Fahruddin, disela Media Gathering Bank Kalsel (bersama 38 media baik elektronik, online dan cetak) yang digelar 27-30 Juli 2023 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

BACA JUGA: Ratusan Lowongan Pekerjaan Dibuka

Penyerahan penghargaan diberikan secara langsung Komisaris Utama Independen Bank Kalsel Hatmansyah, disaksikan Direktur Utama (Dirut) Bank Kalsel Fahruddin, Direktur Operasional Bank Kalsel Ahmad Fatrya Putra dan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 9 Kalimantan Darmansyah.

“Kita akan terus berupaya merutinkan kegiatan media gathring ini, supaya bisa menambah rasa kebersamaan antara Bank Kalsel dengan media,” harapnya.

Kepala OJK Regional 9 Kalimantan Darmansyah mengatakan media sangat penting karena instansi seperti Bank Kalsel saling membutuhkan.

BACA JUGA: ‘SiBakul Jelajah Nusantara’ Cara DISKOPUKM DIY Mengenalkan UMKM Yogyakarta ke Masyarakat Indonesia

“Saya sangat senang sekali kepada Bank Kalsel bersama media, apa pun itu di diskusikan dan jangan ada halangan karena itu keterbukaan publik,” tutur mantan Humas OJK ini.

Ke depan Bank Kalsel dan OJK serta media terus bergandengan tangan untuk dapat memajukan perekonomian di banua (Kalsel).

Sementara itu, perwakilan Barito Post Efendi Susanto mengaku senang dengan penghargaan Bank Kalsel terhadap perusahaan dan media Barito Post. “Ini bagian dari kerjasama dan saling mendukung (Bank Kalsel dan Barito Post), dalam upaya bersama memberikan literasi dan edukasi ke masyarakat, sehingga sinergi dalam membangun dan memajukan ekonomi Kalsel,” imbuhnya.

Editor: Afdiannoor Rahmanata

Follow Barito Post klik Google News

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment