Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalsel menggelar
Bimbingan Teknis (Bimtek) yang melibatkan KONI Kabupaten dan Kota. Kegiatan tersebut sebagai persiapan pendaftaran atlet Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII 2025 Tanah Laut (Tala).
“Kami mengundang perwakilan KONI Kabupaten dan Kota, masing-masing dua orang dari unsur pengurus dan IT, agar proses pengisian data atlet berjalan lancar. Ini penting untuk memastikan tidak ada kendala saat entry by number maupun entry by name nantinya,” sebut Ketua Tim Pengarah Porprov XII, Gusti Perdana Kesuma yang juga Wakil Ketua Umum II Bidang Binpres KONI Kalsel, Senin (2/6/2025).
Melalui bimtek ini, peserta mendapatkan pembekalan teknis terkait penginputan data atlet dari masing-masing kabupaten dan kota. Koordinasi antara KONI Kabupaten dan Kota dengan Pengprov cabang olahraga, juha sangat penting agar semua atlet yang akan bertanding terdata dengan benar dan sah.
“Data yang dimasukkan harus akurat dan lengkap. Koordinasi dengan Pengprov mutlak dilakukan agar tidak ada atlet yang tercecer atau tidak terdaftar resmi,” terangnya.
Saat ini, lanjutnya, sudah terdapat 7 KKONI Kabupaten dan Kota yang mengisi entry by sport, sementara 6 lainnya masih belum melakukan penginputan. “KONI Kalsel terus mendorong agar seluruh Koni segera melengkapi data tersebut,” katanya.
Gusti juga mengingatkan kepada KONI Kabupaten dan Kota yang masa kepengurusannya telah habis agar segera melakukan perpanjangan SK. “Hal ini menjadi syarat mutlak agar daerah tersebut bisa mengikuti Porprov XII,” bebernya.
Terkait jumlah peserta dalam satu cabang olahraga, ditambahkannya, sesuai regulasi Porprov yakni minimal harus ada lima peserta agar cabor tersebut dapat dipertandingkan. “Jika jumlahnya kurang, maka cabornya tidak bisa dipertandingkan,” tegasnya.
Dengan adanya bimtek ini, KONI Kalsel berharap proses administrasi Porprov XII Tahun 2025 berjalan lancar dan transparan. “Semoga bisa berjalan sesuai jadwal yang telah dirumuskan sebelumnya,” ucapnya.
Penulis: Tolah
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya