Kasus Uang Nasabah Raib di ATM BNI KS Tubun Banjarmasin, Polisi Sebut Dugaan Pelaku tak Terbukti

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read
UANG TERKURAS - Diduga uang nasabah terkuras di ATM Jalan KS Tubun Banjarmasin diduga karena error, Sabtu (2/9/2023) malam. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Uang nasabah yang diduga raib di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) sebanyak ratusan ribu di Jalan KS Tubun Banjarmasin Selatan, Sabtu (2/9/2023) malam, nihil pelaku. Mesin ATM di sekitar Hotel Kharisma itu yang dipasang garis polisi untuk penyidikan kini dilepas.

Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian, Senin (4/9/2023) sore kepada awak media mengatakan, setelah melakukan penyelidikan, saksi yang sempat diamankan tidak terbukti. ” Jadi saksi yang dilakukan pemeriksaan tidak ada uang yang dimaksud maupun bukti lainya, “sebutnya kepada awak media Press Room Polresta setempat.

Diakui Thomas, pihaknya usai memeriksa ATM itu ternyata saat kejadian mesin mengalami eror sistem. “Sehingga saat korban mau amb uang di ATM, namun setelah ditunggu uang tak kunjung keluar. Lalu ditinggal pergi oleh korban,:beber pria berpangkat melati satu itu.

Baca Juga: UPZ Bank Kalsel Serahkan Bantuan Uang Tunai untuk 13 KK

Selanjutnya tabungan korban bernama Hendra menjadi berkurang itu, lalu dia menduga pria berinisial B tadi yang merupakan saksi yang sudah diperiksa. Karena B sempat kabur dan kemudian sempat diamankan namun tidam terbukti.

Korban juga minta maaf kepada saksi tadi yang kini sudah diperiksa, karena penjelasab dari pihak bank karena kesalaha sistem pada mesin ATM.

Sementara dugaan saksi adalah orang dengan gangguan jiwa (ODJG) kasat Reskrim mengatakan hal ith
harus dibuktikan oleh saksi ahli. “Kalau bicara nyambung saja, meski gugup itu pasti kalau diperiksa penyidik. Begitu juga soal dugaan dia punya tiga ATM harus dibuktikan oleh bank terkait,”pungkas Thomas.

Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment