Gunakan Pakan Ikan Dengan eFeeder Mampu Hasilkan Panen Dalam 4 Bulan Persiklus

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Kabupaten Banjar, BARITO – Pembudidaya ikan sekaligus agen mitra eFishery M Arifin, bersama Vice President of eFish Business Unit, eFishery Junandar Panggabean, meninjau kolam dengan komoditas ikan patin di wilayah Bincau, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Selasa (30/8/2022).eFeeder

Saat ini eFishery telah bermitra dengan pembudidaya ikan di Kalimantan Selatan yang tersebar di 6 kabupaten yaitu di Martapura, Banjarbaru, Barito Kuala, Tanah Bumbu, Hulu Sungai Utara, Tabalong dan 1 lokasi di Riam Kanan dengan jumlah 7.000 kolam.

Baca Juga:
https://www.baritopost.co.id/tepung-dan-mie-instan-naik-perlahan/
https://www.baritopost.co.id/soal-tarif-leding-yudha-tak-berikan-jaminan-tapi-komitmen/

Dengan pemberian pakan menggunakan eFeeder, para pembudidaya dapat memangkas biaya dan waktu sehingga mampu menghasilkan panen dalam kurun waktu 4 bulan per siklus.

Sebagai perusahaan Aquaculture Intelligence pertama di Indonesia yang mengembangkan inovasi di bidang akuakultur sejak tahun 2013.

eFishery mendisrupsi metode budidaya ikan dan udang tradisional dengan menyediakan solusi teknologi yang lebih canggih dan terjangkau yang bertujuan membangun ekosistem akuakultur di Indonesia yang berkelanjutan.

Penulis: Iman Satria

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment