Pemilihan Wakil Bupati HST Tunggu Alat Kelengkapan DPRD yang Baru

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARTO – Setelah Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Ahmad Chairansyah menyampaikan usulan dua nama calon wakil bupati kepada DPRD setempat, ternyata penetapannya harus menunggu DPRD periode 2019-2024 yang baru dilantik pekan kemarin dan penyusunan alat kelengkapan dewan.

Ketua KPU HST, Johransyah melalui keterangan pers, Rabu (14/08) mengatakan, berkas nama calon wakil bupati sudah diserahkan eksekutif kepada DPRD, tinggal menunggu proses di dewan.

“Namun prosesnya masih panjang dan jika tidak dipercepat maka dikhawatirkan akan berbenturan waktu proses tahapan pilkada serentak pada 2020,” tuturnya.

DPRD yang baru tentunya mempunyai agenda tersendiri terutama penyusunan kelengkapan dewan, serta kegiatan diklat atau pembekalan sebagai anggota dewan baru. Proses ini akan memakan waktu cukup lama.

Anggota DPRD HST, Saban membenarkan bahwa proses pemilihan wakil bupati HST masih harus menunggu terbentuknya susunan kelengkapan dewan yang baru. “Berkas calon wakil bupati baru masuk ke dewan dan prosesnya masih menunggu ketua dewan yang baru,” tutur Saban yang pernah menjabat Ketua DPRD HST periode 2014-2019 ini.

Dua nama calon wakil bupati HST yang diusulkan tiga parpol pengusung PKS, Gerindra dan PBB yaitu Faqih Jarjani dan Berry Nahdian Furqan. Sementara, Faqih Jarjani salah satu calon wakil bupati berharap pihak DPRD HST yang baru dapat segera memproses pengisian jabatan wakil bupati ini.

Hal yang sama juga disampaikan Berry Nahdian Furqan. Dirinya berharap ada kepastian dan kejelasan proses bahwa agenda pengisian ini dapat dijalankan atau tidak sehingga tidak mengambang. “Sebagai calon kami siap mengikuti tahapan selanjutnya di dewan,” ujar Berry yang dikenal sebagai seorang pegiat lingkungan ini.

Berlarut-larutnya proses pengisian jabatan wakil bupati HST ini juga ditengarai adanya campur tangan pihak-pihak tertentu, yang menginginkan jabatan wakil bupati kosong hingga berakhirnya masa jabatan bupati pada 2020 tahun depan.

slm/ril

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment