Tiang PJU Jalan A Yani Km 4,5 Patah Ditabrak Truk Trailer

by admin
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Sebuah tiang lampu penerangan Jalan Umum (PJU), di uturn Jalan A Yani km 4,5, Kecamatan Banjarmasin Timur, patah Kamis (8/8) tengah malam. Diduga patahnya tiang PJU itu akibat ditrabrak truk trailer yang melintas.

Untungnya posisi patahnya tiang dari baja itu lurus mengikuti media jalan, sehingga tidak menganggu atau merintangi jalan raya A Yani depan RS Bedah Siaga tersebut.

Bagian Pengawasan UPTD Pemelihataan PJU Dinas PUPR Pemko Banjarmasin Hendra Maulana yang ditemui di lapangan, Jumat (9/8) mengatakan, setelah menerima laporan pagi hari mereka bertiga turun ke lokasi guna memperbaikinya.

Saat ini pihaknya melakukan pengantian tiang dan lampu PJU yang baru. “Pekerjaan ganti tiang itu dikebut diharapkan sore ini bisa selesai,”singkatnya.

Lantaran untuk pagi itu saja baru melepas tiang dan setelah bada Jumat baru diganti atau dipasang baja baru. Diharapkan sopir truk yang memiliki ketinggiam baknya atai trailer membawa petikemas dapat lebih hati-hati saat melintas dekat PJU tersebut.

Arsuma

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment