Pemkab HST Raih Opini Kualitas Tertinggi Pelayanan Publik 2024 dari Ombudsman

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Barabai, BARITOPOST.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (Pemkab HST) meraih Opini Kualitas Tertinggi atau kategori A dari Ombudsman RI, terkait penyelenggaraan pelayanan publik. Pencapaian ini merupakan bentuk pengakuan atas kepatuhan Pemkab HST dalam memberikan layanan publik yang berkualitas.

Capaian tersebut tertuang dalam keputusan Kepala Ombudsman RI Nomor 252 Tahun 2024 tentang Hasil Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik. Pemkab HST berhasil meraih nilai 93,57 sekaligus berhasil masuk dalam zona hijau, yang merupakan kategori tertinggi dalam penilaian kualitas pelayanan publik.

Pengawasan terhadap pelayanan publik ini merupakan pengawasan eksternal yang dilakukan secara represif. Artinya, pengawasan dilakukan oleh Ombudsman yang merupakan sebuah lembaga independen yang berada di luar struktur pemerintahan yang diawasi.

Tren peningkatan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik Kab HST dimulai sejak tahun 2021 dengan nilai 63,46 predikat Zona Kuning/kualitas sedang.

Sedangkan pada tahun 2022 dengan nilai 74,367 berpredikat Zonai Kuning/kualitas Sedang, tahun 2023 senilai 88,68 dengan predikat Zona Hijau/kualitas tertinggi, dan tahun 2024 mendapat nilai 93,57 dengan predikat Zona Hijau/kualitas tertinggi.

Bupati HST H Aulia Oktafiandi menyampaikan apresiasi tinggi atas pencapaian ini. Ia mengakui bahwa pencapaian tersebut merupakan bukti nyata dari komitmen Pemkab HST untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Alhamdulillah, hasil ini adalah buah dari komitmen seluruh pihak untuk menghadirkan pelayanan publik yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” ungkapnya.

Menurutnya, keberhasilan tersebut tidak lepas dari sejumlah langkah strategis dan inovasi yang dilakukan oleh Pemkab HST yang terus dievaluasi dan ditingkatkan setiap tahunnya.

“Capaian ini tentu menjadi motivasi untuk terus dipertahankan dan ditingkatkan, dengan berbagai inovasi dan langkah konkret demi pelayanan publik yang sesuai harapan masyarakat,” ucapnya.

Aulia berharap, Pemkab HST dapat terus berupaya meningkatkan kualitas layanan publik agar bisa memenuhi harapan masyarakat dan menjamin kemudahan akses serta transparansi dalam setiap layanan yang disediakan.

Dengan komitmen kuat dari semua pihak, diharapkan Pemkab HST dapat memberikan pelayanan publik yang berkualitas dan berintegritas.

Penulis: Yufanata Tuapatinaya
Editor: Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar