Minta Kejati Telisik Aktivitas Bengkel Kapal PT Virgo, Ini Alasan LSM Forpeban

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Puluhan warga yang tergabung dalam Lembaga Swadaya Masyarakat Forum Rakyat Peduli Bangsa dan Negara (LSM Forpeban) dan IPPI Kalsel mendatangi Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalsel. Kedatangan massa yang dikomando H Din Jaya dan Rolly itu  meminta Kejati Kalsel untuk melakukan pemeriksaan atau menelisik beberapa proyek dan perusahaan yang diduga melakukan tindak pidana korupsi.

Diantaranya dugaan pelanggaran lingkungan terkait dengan aktivitas usaha Docking/Bengkel Kapal dan Tongkang milik PT  VIRGO yang terletak di Jalan RK lir (tepi sungai Martapura), Kelurahan Kelayan Selatan yang menutup hampir 50% lebih luasan Sungai Martapura, untuk tambat/parkir Kapai/Tugboat di area Dcrking tersebut, yang diduga mengakibatkan penyempitan luasan sungai, pendangkalan/pencemaran sungai, serta menganggu keamanan, ketertiban, keselamatan, kelancaran alur sungai Martapura.

 

Dugaan korupsi pada pelaksanaan proyek preservasi Jalan H. Hasan Basry Banjarmasin diduga bermasalah terkait dengan dugaan adanya pekerjaan yang tidak sesuai spek, dan dugaan keterlambatan penyelesaian pekerjaan serta dugaan manipulasi progres pekerjaan, yang mana proyek dikerjakan oleh PT Kanca Mulia Jaya dengan kontrak senilai Rp 8,4 Milyar.

Menurut Din Jaya, berdasarkan penelusuran, diduga pekerjaan berkuaitas rendah atau tidak sesuai spek, pada pekerjaan keramik untuk trotoar jalan terdapat beberapa keramik yang retak (pecah-pecah) padahal pekerjaan belum diserah terimakan, diduga akibat dari pekerjaan asal,asalan tidak memenuhi ketentuen teknikpekerjaan. Begitu juga pada pekerjaan cor coran diduga mutu beton tidak memenuhi standart sebagaimana yang telah ditetapkan dalam kontrak

Kedatangan pengunjuk rasa disambut Kasi Penkum  Kejati Kalsel Makhpujat bersama Kasi C Intelijen  Hendri yang akan melaporkan ke pimpinan dan akan menindak lanjuti laporan tersebut

Editor : Mercurius

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment