Gubernur Kalsel Tekan Tombol Grand Launching POMNAS XVIII 2023

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor didampingi Rektor ULM Prof. Dr. Ahmad Alim Bachri, S.E., M dan beberapa pejabat lainnya saat menekan tombol Grand Launching POMNas XVIII 2023 Kalsel di Auditorium ULM Banjarbaru, Kamis (10/8/2023).

Banjarbaru, BARITOPOST.CO.ID Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor bersama Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Ahmad Alim Bachri menekan tombol Grand Launcing Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XVIII 2023. Hal ini juga menandai peluncuran logo serta maskot Si Mahing, Kamis (10/8) di Auditorium ULM Banjarbaru.

Pada sambutannya, Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin ini, menghendaki pelaksanaan POMNAS berlangsung sukses. “Harapan kita semua, pelaksanaan POMNAS berjalan lancar dengan sukses penyelenggaraan, sukses prestasi,” sebut Paman Birin.

Pada Grand Launching POMNAS Kalsel ini, juga di launcing logo serta maskot bakantan yang diberi nama Si Mahing.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana POMNAS XVIII 2023 Kalsel, Muhammad Rusmin Nuryadin, menyebutkan POMNAS akan dilaksanakan pada 12-22 November 2023. Ada 16 cabang olahraga (cabor) yang dipetandingkan.

Baca Juga: Lima Provinsi Ramaikan Paman Birin Archery Open 2 DESDM Kalsel 2023

“Pelaksanaan POMNAS Kalsel dibagi beberapa kabupaten dan kota, yakni Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut (Tala), dan Hulu Sungai Selatan (HSS),” terangnya.

Lebih rincinya, sambung Muhammad Rusmin Nuryadin yang juga selaku Ketua Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Kalsel ini, di Banjarmasin
mempertandingkan atletik, bridge, catur, futsal, gulat, pencak silat, sepak takraw, tenis lapangan, kempo, basket, dan voli pasir.

Sedangkan di Banjarbaru, lanjutnya, menggelar bulutangkis, karate dan taekwondo. Sementara Kabupaten Tala melaksanakan panjat tebing, HSS khusus renang. “Mengenai venue pertandingan, semuanya sudah siap digunakan. Namun ada beberapa bagian yang perlu mendapat perbaikan,” bebernya.

Baca Juga: Perekonomian dan Kinerja Jasa Keuangan di Kalsel Tetap Resilien

Informasinya, POMNAS Kalsel bakal diikuti 34 provinsi dari seluruh Indonesia. Dari hitungan sementara, bakal ada sekitar 12.308 orang yang datang di Kalsel. Tentu ini akan berdampak terhadap perekonomian di Kalsel. “Sudah ada 32 provinsi yang menyatakan bakal mengukuti 16 cabor dengan 209 nomor yang dipertandingkan,” tuturnya.

Berikut cabor dan jumlah nomor yang dipertandingkan, atletik (30 nomor), bulutangkis (7 nomor), karate (17 nomor), pencak silat (19 nomor), renang (30 nomor), bola basket (4 nomor), bola voli pasir (4 nomor), gutsal (2 nomor), sepak takraw (6 nomor), tenis papangan (5 nomor), panjat dinding (6 nomor), Taekwondo (16 nomor), kempo (20 nomor), Gulat (21 nomor), Catur (16 nomor), Bridge (6 nomor).

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment