DPMD Kalsel Siapkan Desa Tingkatkan Produk Unggulan

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD)Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus mendorong desa untuk menggali dan mengembangkan produk unggulannya.

Agar desa fokus dan siap melakukan pengembangan produk unggulan, DPMD Kalsel menghelat Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengembangan Produk Unggulan Desa di salah satu hotel di Banjarmasin, Selasa (22/3/2022).

Bimtek yang dibuka Kepala DPMD Provinsi Kalsel, Faried Fakhmansyah berlangsung selama 3 hari, dari 22 hingga 24 Maret 2022.

Peserta berjumlah 30 orang dari 11 kabupaten meliputi para pelaku penggerak usaha, DPMD kabupaten dan provinsi dan diisi 7 narasumber terkait.

“Jika desa secara konsisten mengembangkan produk unggulan masing-masing, maka akan meningkatkan perekonomian desa. Melalui bimtek ini, kita  menyiapkan sumber daya manusia desa untuk mengembangkan perekonomiannya,”ujar Faried usai membuka kegiatan.

Menurut Faried, desa di Kalsel yang berjumlah 1.864 berperan penting untuk kemajuan Provinsi Kalsel. Kemajuan Provinsi Kalsel, imbuhnya, dimulai dari desa.

“Maka kita siapkan masyarakat dan perangkat desa agar bisa menjawab tantangan ke depan. Salah satu tantangan kita untuk memajukan Provinsi Kalsel sebagai gerbang ibukota negara. Pada saat ini, sebagian kinerja DPMD diperuntukkan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di desa,”jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Ekonomi Masyarakat DPMD Provinsi Kalsel, Wahyu Widyo Nugroho mengungkapkan, setiap desa pasti memiliki produk unggulan atau sumber daya yang khas.

Produk unggulan desa adalah sesuatu yang dihasilkan atau dikerjakan oleh masyarakat sehari-hari, memiliki nilai ekonomi dan berkelanjutan.

“Jadi sebenarnya mudah bagi warga untuk menggali potensi yang ada di desanya. Melalui bimtek ini, kita berikan bimbingan tentang cara meningkatkan nilai tambah dan pemasarannya,”ujar Wahyu.

Dia memberi contoh Kabupaten Batola. Desa-desa di Kabupaten Batola terkenal sebagai penghasil jeruk. Agar lebih meningkatkan nilai ekonomis, jeruk juga diolah menjadi es krim.

Penulis: Cynthia

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment