Sekda Lepas Kafilah STQN Kalsel

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – 19 peserta Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional tahun 2019 asal Kalimantan Selatan, Kamis (27/6), resmi dilepas Gubernur Kalsel yang diwakili Sekdaprov Abdul Haris Makkie, di Mahligai Pancasila.

Peserta yang akan bertanding dalam STQN di Pontianak Kalimantan Barat itu merupakan hasil seleksi dari 13 kabupaten/kota se Kalsel sebelumnya.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel melalui Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov setempat, sudah menyelanggarakan Pemusatan Pelatihan atau Training Center (TC) dua kali bagi peserta, sebagai persiapan peserta.

TC kedua berlangsung Rabu – Kamis (14-15/6) di Banjarmasin yang dibuka Sekdaprov dan diikuti  semua peserta dari kelompok remaja dan dewasa, laki-laki dan perempuan.

Abdul Haris mengingatkan, agar peserta bisa mempersiapkan diri semaksimalnya melalui pelatihan dan membawa harum nama banua di ajang nasional itu. Peserta ujar Sekda saat itu, merupakan duta daerah yang menjadi harapan keluarga dan masyarakat Kalsel, meraih gelar juara di ajang bertaraf nasional itu.

“Bagaimana merebut itu, dengan serius mengikuti pemusatan pelatihan ini,” ujar Ketua LPTQ Provinsi Kalsel itu.

Diingatkan juga, akan banyak orang dengan kemampuan di atas rata-rata dari 34 provinsi di tanah air yang juga berusaha mencapai prestasi teratas.

“Kita harus ketahui, Kalsel banyak menghasilkan ulama dan tokoh-tokoh besar, dan diharapkan jadi motivasi peserta,” ujar Sekda lagi.

Pserta yang akn bertanding pada STQN di Pontianak Kalimantan Barat 27 Juni – 6 Juli itu diharapkan membawa prestasi membanggakan daerah dan menjadi motivasi   di masyarakat sehingga muncul bibit-bibit berprestasi berikutnya. slm

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment