Warga Taat Bayar Pajak dan Tepat Waktu, UPPD Samsat Batulicin Berikan Bingkisan

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read
Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalsel Muhammad Yani Helmi saat menyerahkan bingkisan dari UPPD Samsat Batulicin kepada wajib pajak yang taat bayar pajak dan tepat waktu.(foto : ist)

Batulicin, BARITOPOST.CO.ID – Unit Pelayanan Pendapatan Daerah (UPPD) Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) memberikan kejutan kepada warga Bumi Bersujud selaku wajib pajak (WP) yang turut berkontribusi pada pembangunan daerah.

Kejutan tersebut berupa apresiasi pemberian bingkisan kepada para wajib pajak yang taat bayar pajak dan tepat waktu, sehingga nantinya diharapkan bisa menjadi contoh bagi wajib pajak lainnya.

Kepala UPPD Samsat Batulicin, Indra Abdillah mengungkapkan, pemberian dalam bentuk bingkisan tersebut hanya digambarkan sebagai apresiasi dari instansinya untuk warga yang tak terlambat dan membayar rutin pajak bagi daerah.

“Ini sedikit apresiasi kepada masyarakat yang taat membayar pajak dan tidak menunggak sesuai dengan perolehan data kami. Kebetulan mereka juga merupakan tokoh masyarakat di sini semoga bisa dicontoh wajib pajak lainnya,” ujar Indra Abdillah.

Pemberian bingkisan itu dilaksanakan di sela kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kalimantan Selatan Nomor 5 Tahun 2011 tentang Pajak Daerah di Desa Kupang Berkah Jaya, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, yang dilaksanakan oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalsel, Muhammad Yani Helmi, Jumat (14/4/2023).

Dari bingkisan yang dibagikan khusus bagi warga taat membayar pajak ini, tentu diharapkan mampu mengundang lebih banyak lagi masyarakat untuk turut berkontribusi terhadap pendapatan daerah.

“Mudah-mudahan bisa memicu masyarakat lain taat melaksanakan kewajibannya membayar pajak. Karena pajak membangun banua,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalsel, Muhammad Yani Helmi turut mengapresiasi atas inisiatif UPPD Samsat Batulicin dalam memberikan penghargaan kepada wajib pajak.

“Ini sangat bagus sekali dan contoh untuk kabupaten/kota lain di Kalsel,” ucapnya.

Wakil Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Provinsi Kalsel ini sangat berterima kasih dan bersyukur kepada UPPD Samsat Batulicin yang turut berbagi kebahagiaannya menjelang Idul Fitri baik wajib pajak atau pun kepada tokoh masyarakat di sini.

Politisi santun karib disapa Paman Yani berharap atas penghargaan yang diberikan tentu dapat menunjang keikutsertaan terhadap penambahan wajib pajak untuk turut berkontribusi dalam peningkatan pendapatan daerah.

“Sekali lagi, terima kasih banyak dan tentunya saya sangat mengapresiasi sekali,” ungkapnya.

Pemberian bingkisan ini selain diserahkan secara simbolis oleh Kepala UPPD Batulicin, Indra Abdillah turut dibagikan juga oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalsel, Muhammad Yani Helmi kepada warga sebagai wajib pajak.

 

Penulis/Editor/* : Sophan Sopiandi

 

 

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment