Warga Gembira Ikuti Vaksinasi di CitraLand

by admin
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Warga di sekitar perumahan CitraLand Banjarmasin Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar gembira mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua pada hari pertama, Jumat (8/10/2021).

Terlihat warga mengantre untuk mendapatkan gilirana vaksinasi yang berada di Manhanttan Avenue CitraLand Banjarmasin tersebut. Salah satu peserta Minar mengaku gembira dan senang adanya vaksinasi Covid-19 untuk warga yang digelar Ciputra Group itu. “Ya, walau antri namun kami tetap berupaya menerapkan protokol kesehatan ketat dengan menjaga jarak, menghindari kerumunan dan memakai masker di lokasi vaksinasi,” tuturnya.

Ia memastikan sebelumnya telah mendaftar online dulu, kemudian datang tinggal antre dan menunggu giliran. “Vaksinasi Covid-19 sangatlah penting, untuk bisa melindungi dirinya dan keluarga dari penularan Covid-19,” ucapnya.

Ciputra Groupakan menggelar vaksinasi kedua pada Sabtu 9 Oktober 2021 dan 11 Oktober untuk jenis Sinovac dan 10 Oktober 2021 untuk vaksin Moderna. Kegiatan sendiri juga didukung penuh oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar dan Provinsi Kalsel.

Pendaftarannya pun sangat mudah secara online atau bisa datang langsung ke lokasi mulai pukul 8.30 hingga 11.00 WITA. Untuk online silahkan daftarkan diri Anda di Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin melalui   http://bit.ly/vaksinasicovid_ciputra_banjar. Penerima vaksin perlu membawa identitas diri seperti KTP atau KK yang mencantumkan NIK, menerapkan protokol kesehatan, tetap menggunakan masker dan menjaga jarak selama berada di arena vaksinasi.  Peserta untuk makan sebelum vaksinasi, tidak dalam kondisi sakit dan membawa air minum.

Direktur Ciputra Mitra Hospital dr Sony Prabowo menargetkan kegiatan kali ini dapat menjangkau 1.000 dosis vaksin kedua per hari selama 4 hari. “Target pesertanya adalah terbuka untuk umum mulai 12 tahun ke atas baik itu remaja, dewasa dan lansia yang  belum pernah mendapatkan vaksinasi Covid-19,” bebernya.

Direktur Utama Ciputra Healthcare Cakra Ciputra menambahkan, Ciputra Group untuk terus berkomitmen untuk mendukung Pemerintah dalam menghadapi Pandemi Covid-19. Mulai awal tahun 2021 sejak tersedianya vaksin, Ciputra Group aktif mendukung vaksin program pemerintah. “Kita menerjunkan tenaga vaksinator, menyediakan sarana ambulance dan mini ICU di sejumlah sentra vaksin di berbagai lokasi, maupun menyelenggarakan sentra vaksin di kawasan perumahan maupun properti komersial Ciputra Group,” tambahnya.

Kegiatan tersebut yakni di Ciputra Artpreneur, Mal Ciputra Tangerang, Mal Ciputra Jakarta, perumahan CitraGarden City, CitraRaya Tangerang dan lokasi property Ciputra lainnya. “Ya, dengan beragam target sasaran, mulai dari nakes, lansia, guru, atlet, anak sekolah, pelaku UKM hingga masyarakat umum,” imbuhnya.

afdi

 

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment