Tiga Kandidat Calon Ketua KONI Banjarmasin

by baritopost.co.id
2 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Tim penjaringan dan penyaringan bakal calon ketua umum KONI Banjarmasin telah menyelesaikan tugasnya. Ada tiga nama yang bersaing dalam Musyawarah Olahraga Kota (Muskot), Senin (24/1/2023) di Aria Hotel Barito Banjarmasin.

Baca Juga: 1500 Lebih Warga Antusias Hadiri Musra XV Kalsel

“Ada tiga nama yang menyerahkan formulir pendaftaran disertai dengan persyaratan pencalonan Ketua KONI Banjarmasin,” ungkap Wakil Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan, Muchlis Muchtar, kemari di Banjarmasin.

Tiga bakal calon tersebut, lanjutnya, terdiri H Hermansyah, Totok Agus Daryanto, dan Muridi. “Untuk menjadi calon ketua KONI Banjarmasin, syaratnya minimal mendapat satu dukungan dari cabang olahraga,” tuturnya.

Hasil penjaringan dan penyaringan ini, sambungnya, akan diserahkan dalam Muskot KONI Banjarmasin. “Untuk selanjutnya, dilakukan pemilihan calon ketua yang dihadiri seluruh cabang olahraga,” ucapnya.

Baca Juga: Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina Pimpin Apel Siaga PAM Imlek dan Cap Go Meh Tahun 2023

Dimana tim penjaringan dan penyaringan beranggotakan
H Ahadiat Sugian (ketua),
H Muchlis Muchtar (wakil), DR Irwansyah (sekretaris), Trisiswanti (wakil sekretaris), dan Jumadiono (bendahara).

Penulis: Tolah

Baca Artikel Lainnya

2 comments

Kawasan Kumuh di Jafri Zam-Zam Berpotensi Jadi Objek Wisata - Barito Post Senin, 23 Januari 2023, 15:24 - 15:24

[…] 23 Januari 2023 Top Posts Kawasan Kumuh di Jafri Zam-Zam Berpotensi Jadi Objek… Tiga Kandidat Calon Ketua KONI Banjarmasin Jelang Tengah Malam, Jago Merah Amuk Satu Rumah… Saran Praktis Menjaga Pola Makan yang Sehat […]

Reply
Musyawarah Olahraga KONI Resmi Dibuka Wali Kota - Barito Post Senin, 23 Januari 2023, 17:54 - 17:54

[…] dan HUT ke-76 Megawati, Salurkan… Kawasan Kumuh di Jafri Zam-Zam Berpotensi Jadi Objek… Tiga Kandidat Calon Ketua KONI Banjarmasin Jelang Tengah Malam, Jago Merah Amuk Satu Rumah… Saran Praktis Menjaga Pola Makan yang Sehat […]

Reply

Leave a Comment