Tampilkan Tarian Wonderland di Bazaar Keratif 2024, SMKN 1 Barabai Tuai Pujian

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read
pentas seni tari wonderland di Taman Dwi Warna Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah Rabu (24/4/2024) Malam .

Barabai, BARITOPOST.CO.ID – Tampillan tarian wonderland di bazaar keratif 2024 SMKN 1 Barabai tuai beberapa pujian dari masyarakat yang menyaksikan, di Taman Dwi Warna Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Rabu (24/4/2024) Malam.

Perlu diketaui sebelumnya tarian wonderland ini merupakan gabungan tarian yang ada di 38 Provinsi, dari Sabang sampai Merauke.

Salah satu masyarakat yang menyaksikan tarian Wonderland ini mengatakan, sangat senang dapat melihat pertunjukan seni tari yang menunjukkan tarian 38 Provinsi yang ada di indonesia.

“Sebelumnya saya hanya menyaksikan di Aplikasi Youtube, alhamdulillahnya saya dapat melihat langsung tarian yang menggambungkan dari berbagai tarian yang ada di indonesia,” kata salah satu masyarakat yang tak ingin disebutkan namanya.

Baca juga: Tingkatkan Jumlah Desa Mandiri, DPMD dan DPRD Provinsi Kalsel Benchmarking BUMDes ke Bali

Sementara itu, selaku penari wonderland Fatimah Azzarah menjelaskan, tujuan mengangkatnya salah satu tarian wonderland ini karena cukup unik yang dimana tarian ini tergabung menjadi satu dari sabang sampai merauke.

“Kami sangat suka dengan yang unik-unik makanya kami mengangkat tarian wonderland ini, meski kami hanya berlatih satu minggu, dan dengan 16 orang kami berusaha menampilkan tarian wonderland ini,” kata Fatimah kepada Baritopost.co.id

Dilain itu Wakil Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Barabai Sajuti mengatakan, sangat bangga kepada anak-anak yang mempunyai kreativitas dan aktif.
“Dan bisa membanggakan nama SMKN 1 di penampilan pentas seni tari,” kata Sajuti kepada Baritopost.co.id

Masih yang sama Sajuti juga berharap penampilan tari wonderland ini dapat diikuti adek-adek kelasnya.
“Saya berharap kepada adek-adek kelasnya juga dapat mengikuti tari wonderland ini karena yang tampil tari wonderland ini dari kelas 12 dan 11,” tutup Sajuti.

Penulis: Yufanata Tuapatinaya
Editor: Sophan Sopiandi 

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment