Peringati Hakordia 2023, Kejari HST Siap Berantas Korupsi

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read
Kejari HST peringati Hakordia di Pendopo Barabai dengan menggelar forum group diskusi.(foto : yufanata/brt)

Barabai, BARITOPOST.CO.ID Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) gelar Forum Group Diskusi peringati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2023, Jumat (8/12/23).

Diskusi bersama bertempat di Pendopo Bupati mengusung tema “Sinergi Berantas Korupsi, Untuk Indonesia Maju”.

Baca Juga: Lomba Kebersihan dan Keserasian Desa se-Kecamatan Belawang untuk Perkuat Gotong Royong

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) HST, Yusup Darmaputra menyampaikan sebetulnya korupsi itu berawal dari diri kita sendiri bukan dari orang lain.

“Semakin tinggi jabatan semakin tinggi juga godaan. Bukan jabatan dan gelarnya yang salah, tapi orangnya yang salah. Itu istilah yang terjadi jika ada yang korupsi,”  jelasnya.

Baca Juga: Lomba Kebersihan dan Keserasian Desa se-Kecamatan Belawang untuk Perkuat Gotong Royong

Ia mengatakan untuk memberantas korupsi merupakan tugas kita bersama bukan hanya tugas aparat penegak hukum saja.

“Pada saat ini tidak sedikit orang pintar, namun tidak sedikit juga yang melakukan korupsi,” ujarnya.

Ia berharap dengan pendidikan yang berkualitas, HST dapat menciptakan peserta didik yang pintar bukan untuk korupsi namun untuk memberantasnya.

HST dapat menciptakan peserta didik yang pintar bukan untuk korupsi namun untuk memberantasnya.

HST dapat menciptakan peserta didik yang pintar bukan untuk korupsi namun untuk memberantasnya.

Baca Juga: Lomba Kebersihan dan Keserasian Desa se-Kecamatan Belawang untuk Perkuat Gotong Royong

“Oleh karena itu kita memiliki tugas yang sama terkait pola pendidikan bagi generasi yang akan datang untuk kita bisa bersinergi bersama,” tandasnya.

Sementara, Bupati HST, H Aulia Oktafiandi diwakili Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan mengatakan Hari Anti Korupsi bukan hanya sekedar peringatan, namun juga momentum penting untuk kita mengingat dan bertindak bersama memberantas korupsi.

Baca Juga: Satu Jembatan di HST Terputus, Debit Air Kian Meningkat, BPBD Beri Himbauan

“Korupsi bukan hanya merugikan dari segi ekonomis tapi juga menghancurkan masyarakat, bangsa dan negara. Baik dari segi sosial, budaya, politik, hingga spiritual,” ujarnya.

Ia berpesan agar menanamkan nilai-nilai anti korupsi sebagai bagian integral dari budaya dan karakter diri agar dapat menciptakan HST yang bersih dari korupsi.

Penulis : Yufanata Tuapatinaya
Editor    : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment