Kapolda Kalsel Ikuti Silaturahmi Perdana Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. dengan PBNU

by admin
0 comment 2 minutes read

Polda Kalsel – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. yang baru dilantik Presiden RI Ir. H. Joko Widodo bersilaturahim ke Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kamis (28/1/2021). Kedatangan Kapolri tersebut disambut langsung oleh Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siroj.

Silaturahim kedua belah pihak itu disiarkan langsung secara daring dan diikuti oleh seluruh Pengurus Wilayah NU serta Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) seluruh Indonesia. Acara ini pun disiarkan langsung melalui kanal Youtube 164 Channel.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. didampingi Ketua PWNU Kalsel dan Direktur Intelkam Polda Kalsel juga turut mengikuti jalannya pertemuan Kapolri dan PBNU tersebut dari Aula Kediaman Kapolda Kalsel.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siroj menyampaikan rasa syukur karena Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. mendapat amanah dari Allah SWT, Presiden, dan rakyat Indonesia untuk menjadi Kapolri yang ke-25.

“Mudah-mudahan kita doakan beliau panjang umur, sehat, kuat lahir batin, sukses, dan berkah,” harapnya.

Dia juga berharap agar PBNU-Polri dapat melakukan kerja sama dalam berbagai bidang. Karena, menurutnya, negara sebesar dan sekuat apa pun pasti membutuhkan kekuatan civil society atau masyarakat sipil. Sebab jika tanpa masyarakat sipil, negara akan mudah hancur.
Sementara itu Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. menjelaskan, kunjungannya ke PBNU dalam rangka Silaturahmi untuk meningkatkan sinergitas antara lembaga Polri dan Ormas keagamaan di Indonesia.

Kapolri menyebutkan bahwa, Polri akan meningkatkan sinergitas bersama dengan para Ulama untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

“Meningkatkan hubungan sinergi Umara dan Ulama di dalam melaksanakan program-program Harkamtibmas,” kata Kapolri.

Menurutnya, dalam menjalankan program pemeliharaan Kamtibmas, Polri tentunya butuh dukungan dari elemen masyarakat. Sebab itu, peran PBNU diperlukan lantaran salah satu Ormas Islam yang terbesar di Indonesia.

Diap pun mengapresiasi Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siroj dan seluruh Pengurusnya yang menyatakan siap memberikan dukungan kepada Polri untuk sama-sama menjaga perdamaian di Indonesia.

“Dalam kesempatan ini kami sangat berterima kasih. Beliau (Ketua Umum PBNU) memberikan support penuh kepada Polri untuk bersama sama bisa melaksanakan seluruh program dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas kita,” ujar Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Rel

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment