Kalsel Agendakan 84 Event Pariwisata

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan bersama 13 pemerintah kabupaten/kota, sedikitnya mengagendakan 84 kegiatan (event)  pariwisata di provinsi ini dari Januari – Desember 2021 yang bertujuan memulihkan sektor ini karena terpuruk akibat pandemi covid-19.

Launching Calender of Event digelar, Sabtu (12/12) di Atrium Duta Mall Banjarmasin yang dibuka Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setdaprov Kalsel, Syaiful Azhari, mewakili Gubernur Kalsel itu turut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, Muhammad Syarifuddin dan pengurus ASITA Kalsel serta PHRI Kalsel.

Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, Muhammad Syarifuddin menyebut, 84 agenda wisata yang akan digelar diyakini mampu memulihkan kondisi pariwisata pasca-pandemi. COE 2021 akan mendongkrak wisatawan dan investasi di Kalsel.

“Pembangunan perekonomian melalui sektor pariwisata memiliki peran strategis. Ini potensial yang bisa dikembangkan sebagai sumber pendapatan daerah, menyerap tenaga kerja dan mendorong investasi, ” katanya.

Untuk itu, diperlukan strategi dalam rangka menggairahkan kembali promosi pariwisata daerah agar dikenal luas secara nasional maupun internasional. “Karena ini memerlukan waktu dalam meyakinkan wisatawan bahwa destinasi kita telah menerapkan protokol kesehatan,” katanya.

Pariwisata lanjutnya, menjadi salah satu sektor yang paling terdampak selama masa pandemi Covid-19. Seiring melandainya kasus tersebut, di era tatanan baru sejumlah pelayanan publik mulai beroperasi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

“Tetap mengutamakan protokol kesehatan dengan melakukan 3M Kita tidak menghendaki adanya klaster baru dari destinasi wisata, ” katanya.

Dengan bangkitnya sektor pariwisata diharapkan dapat turut memulihkan perekonomian daerah. Kemudian, dengan gencarnya promosi wisata, diharapkan tak hanya menarik wisatawan lokal tetapi juga mancanegara dan para investor.

Dikatakan, masyarakat dapat mengakses lebih detail Calendar of Event 2021 Kalimantan Selatan melalui instagram Dinas Pariwisata Kalsel yaitu dinas_pariwisataprov.kalsel. CoE 2021 antara lain pada Januari 2021 akan diadakan Festival Ketupat Balamak yang akan dilaksanakan Disporapar Kabupaten Tanah Bumbu.

Selanjutnya pada Bulan Maret bakal digelar Angsana Fishing Tournament. Ada juga Festival Kuliner Nusantara dan Lincai Bahabis Adventure Trail yang digelar pada bulan April yang juga bertempat di Bumi Bersujud.

Sementara,   Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekdaprov Kalsel, Syaiful Azhari menyebut, COE 2021 mampu memberikan dampak positif dalam mendongkrak wisatawan dan investasi di Kalsel. Karenanya, Pemprov mendukung penuh semua kegiatan event wisata yang tersebar di berbagai daerah di Kalsel.

“Pembangunan perekonomian melalui sektor pariwisata memiliki peran strategis. Ini potensial yang bisa dikembangkan sebagai sumber pendapatan daerah, menyerap tenaga kerja dan mendorong investasi, ” katanya.

Diperlukan strategi dalam rangka menggairahkan kembali promosi pariwisata daerah agar dikenal luas secara nasional maupun internasional. “Karena ini memerlukan waktu dalam meyakinkan wisatawan bahwa destinasi kita telah menerapkan protokol kesehatan,” katanya.

Penulis: Salman

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment