HUT ke-65 Kodam VI Mulawarman Gelar Pertandingan Tenis Lapangan

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read
Pertandingan Tenis Lapangan HUT ke-65 Kodam VI Mulawarman (foto:ist)

Kotabaru, BARITOPOST.CO.ID Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Kodam VI Mulawarman, Kodim 1004 Kotabaru menggelar turnamen tenis lapangan yang berlangsung di lapangan indoor Gunung Jambangan Kabupaten Kotabaru. Senin (3/7/2023).

Dandim 1004 Kotabaru yang diwakili Kasdim 1004 Kotabaru Mayor Arm Agus Surya Selendra SE mengatakan, turnamen tenis lapangan ini adalah dalam rangka memperingati HUT ke-65 Kodam VI Mulawarman tahun 2023.

“Jadi dalam memperingati HUT ke-65 Kodam ini, kita ada menyelenggarakan beberapa cabang olahraga salah satunya adalah turnamen tenis lapangan, ” katanya.

Tidak hanya itu Kasdim juga mengatakan, turnamen tenis lapangan ini juga ajang menjalin tali silaturahmi antara sesama pemain yang ada di Kotabaru.

Baca Juga: Baveti Kalsel Ingin Perak Jadi Emas Pada Fornas VII 2023 Bandung

Di sisi lain Ketua PELTI Kotabaru Basuki mengatakan, mengucapkan terimakasih kepada Kodim 1004 Kotabaru beserta jajarannya dalam menggelar turnamen tenis lapangan, yang mana turnamen tenis lapangan ini dalam rangkaian HUT Kodam VI Mulawarman tahun 2023..

“Jadi sekali lagi kami dari pengurus PELTI Kotabaru mengucapkan terimakasih kepada Kodim 1004 Kotabaru, dan kami juga mengajak kepada para anggota Kodim dan anak-anaknya untuk bisa bermain tenis di lapangan tenis ini, ” ajaknya.

Diketahui, dalam turnamen tenis lapangan tersebut berlangsung selama 2 hari yakni hari senin sampai dengan hari selasa.

Pembukaan turnamen tenis lapangan dalam rangka HUT ke-65 Kodam VI Mulawarman tahun 2023 tersebut dibuka secara resmi oleh Kasdim 1004 Kotabaru dengan melakukan pemukulan bola pertama.

Penulis: Rakhmad

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment