Doktor Muda Peduli Berbagi paket Parcel untuk warga di Kelurahan Pemurus Baru

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – DOKTOR MUDA PEDULI kembali Berbagi paket sembako, kali ini Parcel untuk warga di Kelurahan Pemurus Baru Banjarmasin Selatan diberikan menjelang akhir bulan puass, Sabtu (30/4/2022).

Kegiatan berbagi parcel ini diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan, diprakarsai langsung oleh DR Andin Rusmini, AM.Keb. SHMH. CHE. ADV. CPS. CPI., Founder dari Doktor Muda Peduli.

“Adapun kegiatan yang dilakukan adalah dengan berbagi puluhan Parcel lebaran kepada warga yang berada di pemukiman Kampung Limau dan sekitarnya seperti tukang ojek, pedagang gerobak dan lain-lain,”sebut Andin yang menjadi inisiator dan penggerak kegiatan Doktor Muda Peduli.

Menurutnya, keadaan ekonomi masyarakat sekarang ini masih terpuruk akibat pandemi wabah Covid-19 yang sampai sekarang melanda negeri ini. Meski sudah melandai namun ditambah dengan harga minyak goreng dan barang-barang sembako lainnya semakin meningkat harganya.

Hal ini berdampak langsung terhadap mata pencaharian masyarakat yang semakin terbatas. Bahkan banyak juga dari warga yang harus kehilangan pekerjaannya dan masih menganggur hingga sekarang.

“Semoga dengan bantuan yang diberikan ini, dapat sedikit membantu kebutuhan mereka.
Ditambahkan lagi kegiatan hari ini berlangsung aman dan lancar,” pungkas Andin Rusmini, yang juga menyabet sebagai lulusan Doktor Termuda se-Kalimantan jebolan Universitas Brawijaya ini.

Penulis: Arsuma

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment