Banjarmasin Mini Soccer Cup Season 3 2024, Pesertanya 64 Tim Dari Enam Kabupaten

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Perhelatan Banjarmasin Mini Soccer Cup Season 3 telah dimulai. Sebanyak 64 tim ambil bagian yang berasal lima kabupaten dan kota, Senin (26/2/2024) malam di Upik Mini Soccer Banjarmasin.

“Tim yang mengikuti even ini, berasal dari Banjarmasin, Banjarbaru, Banjar, Tanah Laut (Tala), Marabahan, dan Kotabaru,” sebut panitia pelaksana dan manager Mini Soccer Banjarnasin, Achmad Rifani, disela-sela pertandingan.

Untuk peserta, lanjutnya, dibatasi hanya 64 tim dengan menggunakan sistem gugur yang dibagi dalam empat kelompok. “Sebenarnya ada 80 tim yang mendaftar. Namun jumlah kuotanya kita batasi seperti tahun lalu,” terangnya.

Masing-masing tim, sambungnya, bebas merekrut pemain dari luar provinsi. “Dengan ketentuan, hanya boleh diperkuat satu pemain elit pro, Liga 1, Liga 2, dan Liga 3. Sedangkan pemain profesional futsal tidak dibatasi,” terangnya.

Kalau melihat pemain yang diturunkan, katanya, kebanyakan pemain dari Sulawesi Selatan, dan ada juga dari Pulau Jawa. “Pelaksanaan pertama (2022) ti CAS FC yang juara. Disusul tim Munthe FC Kotabaru juara pada 2023. Sekarang persaingan semakin ketata dan kekuatan tim cukup merata,” ucapnya.

Baca Juga: Peringatan HPSN PT Indocement Tunggal Prakarsa Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sampah

Adapun total hadiah yang disiapkan, jelasnya, sebesar Rp30 juta. “Hadiahnya cukul lumayan, selain tropi bergilir dan tropi tetap,” terangnya.

Tim yang ambil bagian, ASOBP, DFC, Asoka United, D’Kumpul, Refile FC, Kumbang FC, Fekon, Adiva FC, Sundai FC, Terkejoed TC, Maljum FC, BBA Adila, SGID FC, Al Ittihaf FC, Ginga FC, Silkalrogo, Handil Bakti, Kresna B, RKB FC, Medrix FC, Baramaian FC, Eks PPLP, Rudi FC, Arridha, Putra Lartim, Kalagaz FC, Team Vakul FC, CCB FC, Pangaramput FC, Restart, MJ FC, BOEC, MBSS FC, Putra Pekauman, Aira FC, Corek FC, Citra 578 FC, Nahdifa FC, Rasela, Dermaga 09, Kabibitak, Bungkam FC, Bolang FC, Boss Karung, Alumni FKIP, Predator United, Eksbun FC, Casper FC, Nahap FC, Taretan FC, Bomber FC, BNJ, Victim FC, Prabu FC, Milan FC, Kresna A, Rebellion FC, Vaksin FC, Munthe FC Kotabaru, Trisda, Alumnos FC, HR27 FC.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment