Atlet NPC Kalsel Borong Medali Emas Peparnas

by baritopost.co.id
1 comment 1 minutes read

Papua, BARITO – Perolehan medali emas Kontingen NPC Kalsel terus bertambah. Bahkan berhasil memborong tujuh medali emas, tiga perak, dan tiga perunggu Peparnas XVI, Selasa (9/11/2021) di Jayapura, Papua.

Secara keseluruhan, Kontingen NPC Kalsel telah mengumpulkan 12 keping medali emas, 6 perak, 13 perunggu. Dari periolehan itu, ada ada tuju emas, tiga perak dan tiga perunggu dipertandingan kemarin yang disumbangkan cabang atletik, renang.

Diantara medali emas tersebut, didapat atlet lempar cakram warmia dan faujiansyah di klasifikasi f42 puteri serta f44 putera.

Warmia mencatatkan lemparan terjauh 27,48 meter. Sedangkan Faujiansyah mencatatkan lemparan terjauh 42,03 meter.

Lalu dua emas dari cabang renang swimmer elit nor aimah masih menjadi yang tercepat di nomor 100 meter gaya dada puteri klasifikasi s-7 dengan catatan waktu 01:53:49. Dan Setyo Budi di nomor lompat jauh klasifikasi t47 dengan limit 6,51 meter.
Mulyadi di nomor 100 meter gaya dada klasifikasi s-6 dengan waktu 1:40:49.

Dari cabng panahan, pemana Hafizian juga tak mau kalah menorehkan medali emas. ia mencatatkan poin terbanyak di nomor ronde nasional putera dengan 623.

Sementara perak diraih oleh cabang panahan beregu putera Hafizian-Khairil Rahyudi, serta Muhammad Ilyas dengan total nilai 1556/.

Dua perak lainnya diperoleh perenang Maulidah di nomor 50 meter gaya kupu klasifikasi s10 dengan limit waktu 43 detik 58 sekon.

Dari tenis meja, Laode Heru yang turun di klasifikasi t-t-8 juga meraih perak. serta perunggu di dapat Daei cabang atletik, panahan, serta bulutangkis.

Kadispora Kalsel Hermansyah mengapresiasi perolehan tambahan medali NPC Kalsel. “Kita berharap pundi-pundi perolehan medali NPC Kalsel terus bertambah di Peparnas untuk memenuhi target minimal lima besar nasional,” tuturnya.

Penulis: Tolah

Baca Artikel Lainnya

1 comment

Atlet NPC Kalsel Borong Medali Emas Peparnas — kalsel.siberindo.co Rabu, 10 November 2021, 14:03 - 14:03

[…] Atlet NPC Kalsel Borong Medali Emas Peparnas […]

Reply

Leave a Comment