Asik Pesta Kembang Api, Satu Warga Alami Cedera di Lapangan Dwi Warna Barabai

by baritopost.co.id
1 comment 2 minutes read
Korban yang terkena letusan kembang api di Lapangan Dwi Warna Barabai Kabupaten HST, Provinsi Kalsel

Barabai, BARITOPOST.CO.ID Tengah asik pesta kembang api satu warga alami cedera di bagian Mata sebelah kanan terjadi di Lapangan Dwi Warna Barabai melukai seorang pengunjung. Selasa, (9/4/2024) malam.

Langsung pantauan Baritopost.co.id, kecelakaan tersebut terjadi kepada seorang wanita yang tengah menyaksikan pesta kembang api di Malam hari raya idulfitri 2024 di Lapangan Dwi warna Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).

Baca Juga: Malam Lebaran 1445 H, Api Amuk Dua Rumah Bedakan di Gang Manunggal Banjarmasin

Warga tersebut terkena ledakan kembang api yang secara tiba-tiba meledak di tengah-tengah kerumunan warga yang sedang asik menonton kembang api .

Kembang api tersebut meledak di tengah-tengah kerumunan warga bertepatan dengan pembacaan undian kepada masyarakat dalam Pawai Takbiran Keliling meriahkan Malam Idulfitri 2024.

Baca Juga: Malam Lebaran 1445 H, Api Amuk Dua Rumah Bedakan di Gang Manunggal Banjarmasin

Akibat ledakan tersebut, satu orang perempuan yang belum diketahui identitasnya alami cedera pada bagian sekitar mata kanan dan langsung mendapatkan pertolongan perawatan dari mobil ambulance yang disiapkan di sekitar Lapangan Dwi Warna Barabai dan dibawa ke RSHUD barabai.

Seorang Saksi Mata, Tyo saat ditemui mengatakan bahwa peristiwa ledakan petasan tersebut terjadi dengan sangat cepat. “Meledaknya sangat tiba-tiba saja, karena kembang api tersebut terbang di tengah kerumunan warga dan langsung meledak dan korban tak sempat menghindar,” jelasnya.

Baca Juga: Malam Lebaran 1445 H, Api Amuk Dua Rumah Bedakan di Gang Manunggal Banjarmasin

Pasca kejadian tersebut, pihak aparat dari Polres, Satpol PP dan Dishub langsung melakukan pengamanan agar tidak terjadi lagi peristiwa tersebut.

Penulis: Yufanata Tuapatinaya
Editor: Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

1 comment

dewaterbang Kamis, 25 April 2024, 08:01 - 08:01 Reply

Leave a Comment