Sat Binmas Gelar Warung Curhat Kamtibmas Di Pasar Antasari

by admin
0 comment 1 minutes read

CEK KESEHATAN-Warga saat mengecek kesehatan kepada dua petugas Klinik Kesehatan Polresta Banjarmasin. (foto:suma/brt)

Banjarmasin, BARITO – Dua buah mobil Sat Binmas paekir di halaman Pasar Ramayana, persis di pintu masuk, Senin (28/1/2019). Sementara beberapa anggita Sat Binmas dengan menggunakan mikropone mengajak pengunjung untuk ikut bhakti kesehatan Bhayangkara Peduli Sesama.

Diantaranya, cek kesehatan gratis, pelayan SIM dan SKCK serta informasi lainnya seperti SPKT dan tindak kejahatan seperti narkoba maupun tindak pidana umum. Tak heran semua anggota satuan lengkap hadir, seperti Satlantas, Provos, Narkoba dan Reskrim serta Intel hingga petugas Klinik Kesehatan Polresta setempat.

Sebagian pedagang pun mendatangi Warung Curahan Hati (Curhatl Kamtibmas. Warga pun malu malu mendatangi satu persatu maupun bertanya terkait membuat SIM dan lainya.

Kasat Binmas Kompol Sumarjan Kanit Kemanan Suakarsa (Kamsa) Iptu Sriyatno mengatakan, pihaknya mengfelar giat itu sebulan dua kali. Untuk Januari ini baru sekali ini dilaksanakan, dan dilakukan tempat keramaian.

Anggota Binmas Bripka Ali pun terus mengajak pengunjung pasar untuk datang sampaikan curhat tentang masalah apapun. Rata-rata warga mengeluhkan sakit darah tinggi dan laporan miras maupun rumah tangga.
Arsuma

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment