PWI Kalsel dan Insan Pers Bukber Bersama Mitra Kerja

by admin
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Selatan pada Sabtu (1/6) kemarin menggelar acara buka (Bukber) puasa bersama dengan mitra kerja dan juga insan pers yang bertugas di berbagai daerah di Kalimantan Selatan.

Dalam acara bukber tersebut, dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Abdul Haris Makkie mewakili Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor.

Menurut Haris Makkie, dirinya bersyukur bisa mengikuti langsung kegiatan acara bukber bersama insan pers se Kalimantan Selatan ini, dan menjadi ajang silaturahim awak media yang diinisiasi PWI dengan Pemerintah.

“Kami atas nama Pemprov Kalsel, mengaku bersyukur, bias ikut andil dalam kegiatan ini tentunya kita harapkan mampu meningkatkan kesertaan kerangka kita dalam melaksanakan peran dan tugas kita masing-masing,” katanya.

Disampign itu dirinya berharap agar media tetap menjadi pilar demokrasi dan bisa menyampaikan informasi tentang apa yang sudah dilakukan oleh Pemerintah melalui pemberitaan-pemberitaan yang berimbang.

Karena ungkapnya, dalam pembangunan pemprov tidak menutup diri untuk mendapatkan kontrol sosial dari media. “Saya tetap berharap media sebagai control social kami dalam pembangunan, dan tetap melakukan tugasnya sesuai dengan koridor dan aturan yang berlaku, serta sesuai fungsinya sebagai kontrol sosial,” tambahnya.

Sementara itu Ketua PWI Provinsi Kalimantan Selatan, Zainal Helmie mengatakan, kegiatan acara buka puasa ini rutin dilakukan setiap tahunnya bersama dengan mitra kerja, Pemerintah Provinsi, Pemkab Tabalong dan Adaro.
Apalagi ungkapnya sejak 2018 hingga 2020 nanti sangat banyak kegiatan PWI yang didukung oleh mitra kerja.

“Hari ini bersama mereka (mitra kerja) kita buka puasa dengan wartawan, ditambah lagi selama 3 kali kita melaksanakan uji kompetensi kita didukung mereka, jadi dengan acara ini kita berterima kasih dengan dukungan mereka,” tuturnya.(fanie)

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment