Marabahan, BARITOPOST.CO.ID – Penjabat (Pj) Barito Kuala (Batola), Mujiyat, secara resmi membuka acara Kick Off (awal) Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Batola Tahun 2025-2045, di Aula Selidah Marabahan, Kamis, 07 September 2023.
Acara yang diadakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan (Bappelitbang) Kabupaten Batola ini, juga dihadiri oleh Pimpinan SKPD, Camat lingkup Pemkab Batola, serta Tim Penyusun RPJPD Kabupaten Batola Tahun 2023-2045.
Pj Bupati Batola, Mujiyat, dalam sambutannya menyampaikan tiga hal yang wajib dilaksanakan dalam membangun Batola.
“Pertama, mengenai pertanian. Kita harus mampu mencapai produktivitas dalam hal pertanian. Kedua, adalah Pemukiman, Barito Kuala harus bisa menjadi Kota yang Bersinar. Dan yang ketiga adalah pariwisata. Pariwisata ini adalah sumber daya alam terbarukan yang wajib dilestarikan,” beber Mujiyat.
Baca Juga: KONI HST Kenalkan Cabang Olahraga Pickleball, Olahraga Easy & Fun
Sementara Kepala Bappelitbang Kabupaten Batola, Munadi, dalam kesempatan yang sama, sebelumnya menyampaikan paparan poin-poin penting Penyusunan RPJPD Tahun 2025-2045.
Dia mengatakan materi yang tertera di RPJPD merupakan visi dan misi Kabupaten. Serta arah kebijakan 20 tahun ke depan.
“Jadi, RPJPD ini yang akan menjadi Pedoman Pembangunan Daerah dalam 20 tahun ke depan,” ucap Munadi.
Dia menjelaskan, kabupaten Batola telah melaksanakan amanat Perda Nomor 3 Tahun 2012 tentang RPJPD Tahun 2005-2025 dengan visi Barito Kuala 2025 yang Adil, Maju dan Mandiri berbasis Agribisnis.
Lebih lanjut dijelaskan, dengan akan berakhirnya RPJPD Tahun 2005-2025, maka diperlukan penyusunan RPJPD untuk 20 tahun berikutnya yaitu tahun 2025-2045. RPJPD Tahun 2025-2045 merupakan sebuah langkah pencapaian masyarakat Indonesia dalam rangka memasuki Indonesia Emas.
(Adv Diskominfo/Mei/Saa)
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya