Muhammad Yani Helmi Sebarluaskan Ideologi Pancasila Cegah Radikalisme dan Konflik

Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalsel Muhammad Yani Helmi melaksanakan kegiatan Sosialisasi Revitalisasi dan Aktualisasi Nilai-Nilai Idelogi Pancasila di Desa Hidayah Makmur Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu. (foto : ist)

Simpang Empat, BARITOPOST.CO.ID – Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Muhammad Yani Helmi terus menyebarluaskan Ideologi Pancasila sebagai bentuk implementasi undang-undang dalam menekan konflik dan radikalisme ditengah masyarakat.

“Kenapa ini penting disosialisasikan, karena selain amanat dari undang-undang juga merupakan kewajiban kami di legislatif untuk menjaga stabilitas keamanan di banua serta agar masyarakat turut cerdas dalam mengamalkannya sekaligus juga ikut menciptakan keamanan terhadap paham radikalisme sehingga konflik tak akan terjadi,” terangnya.

Kali ini Muhammad Yani Helmi menggelar kegiatan Sosialisasi Revitalisasi dan Aktualisasi Nilai-Nilai Idelogi Pancasila di Desa Hidayah Makmur, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Senin (15/5/2023).

Konflik yang dimaksud, menurutnya adalah jelang pemilu atau tahun politik 2024. Dimana masyarakat harus cerdas menjaga kestabilan keamanan.

“Jadi keyakinan kita terhadap Pancasila harus diperkuat. Bisa jadi radikalisme masuk tetapi masyarakat sudah dapat menangkalnya. Jangan sampai juga mau diadu domba apalagi mendekati pemilu 2024 nanti harus benar-benar tercipta perdamaian,” harapnya.

Wakil rakyat asal Daerah Pemilihan (Dapil) VI, yakni Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru ini juga memberikan pemahaman terhadap bahaya radikalisme. Hal tersebut muncul tak hanya dari pendekatan secara personal melainkan juga dapat dilakukan melalui sosial media.

Baca Juga: Pancasila Jaga Persatuan dan Kesatuan Ditengah Keberagaman Bangsa

“Bijak bersosial media itu harus. Cerdas dalam mencegah radikalisme dan konflik. Saya berpesan jaga persatuan dan kesatuan di banua,” tegasnya.

Politisi santun karib disapa Paman Yani turut berpesan, agar masyarakat khususnya di Desa Hidayah Makmur dapat ikut serta dalam menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan.

“Saya sudah berkeliling ke desa hingga kelurahan dan berharap di Hidayah Makmur ini bisa terus menjaga keharmonisannya,” bebernya.

Sementara itu, Kasubbid Kelembagaan Partai Politik dan Fasilitasi Pemilu Badan Kesbangpol Kalsel, Harry Widhiyatmoko mengungkapkan, menjaga persatuan dan kesatuan itu tidak hanya tugas dari pemerintah daerah hingga legislatif. Melainkan juga tanggung jawab bersama dengan masyarakat.

“Kita harus bisa sama-sama menjaga toleransi. Berbeda tidak menjadi kita terpecah belah. Kewajiban secara personal harus dijaga. Terlebih pengamalan serta implementasi empat pilar berbangsa dan bernegara benar-benar dijalankan,” ucapnya.

Selain itu, ia mengingatkan berbeda pandangan atau pendapat tidak dilarang. Namun menjaga keharmonisan tanpa dibumbui konflik akan menjadikan kedamaian tercipta.

“Agar pengamalan Pancasila tidak mudah luntur maka sosialisasi sangat penting sekali untuk ditanamkan kepada masyarakat. Tujuannya saling bisa menjaga keamanan dan mencegah terjadinya paham radikalisme. Apalagi kita ketahui musim politik jelang Pemilu 2024 stabilitas tanpa adanya konflik serta tidak termakan informasi hoax harus benar-benar ditangkal menuju kedamaian yang cerdas,” tuturnya.

 

Penulis/Editor/* : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Paman Yani Respon Keluhan Warga Kelurahan Batulicin Terkait Abrasi Jalan

Simbolis Penyerahan Kartu Peserta BPJamsostek kepada 133 Atlet Kontingen Pelajar Popda Kalsel 2024

BPJS Ketenagakerjaan Batulicin Sosialisasikan Manfaat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kepada Ratusan Siswa SMK Al-Hidayah Batulicin