Kapolda Kalsel Serahkan Hadiah Paket Umroh dari PT Jhon Lin untuk Bhabinkamtibmas Teladan dari Kelumpang Selatan, Aipda Eksan Wahyudi

by baritopost.co.id
1 comment 2 minutes read

Kotabaru, BARITOPOST.CO.ID – Bhabinkamtibmas teladan kepolisian dari wilayah Kecamatan Kelumpang Selatan Aipda  Eksan Wahyudi  tak bisa menyembunyikan rasa harunya . Bagiamana tidak, Aipda Eksan Wahyudi  jadi salah satu dari 50 orang masyarakat yang menerima  paket umroh dari Perusahaan  PT Jhonlin  Group .

Paket umroj itu diserahkan langsung Kapolda Kalsel Irjen. Pol. Andi Rian Djajadi S  yang melakukan kunjungan kerka  di Kabupaten Kotabaru,Jumat (30/12/2022).

Baca Juga: Selama Tahun 2022, BNNK Banjarmasin Bongkar Peredaran Ratusan Ribu Butir Zenith

Sehari sebelumnya  meresmikan klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa serta Polsek Pulau laut Selatan dan Polsek Pulau Laut Barat Kabupaten Kotabaru. .”Saya sangat terharu, bangga dan tidak menyangka bisa dapat paket umroh ke tanah suci , dengan mendapatkan paket umroh ini, saya langsung menghubungi keluarga saya, baik ayah, ibu dan isteri saya, ” usai menerima paket umroh dengan rasa haru.

Menurutnya untuk ke berangkatannya memang  belum dipastikan waktunya,  kalau tidak akhir Januari atau awal Februari 2023.

Baca Juga: Jelang Malam Tahun Baru Polresta Banjarmasin akan Gelar Patroli Skala Besar

“Yang jelas saya sangat bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada pak Kapolda Kalsel yang memberikan hadiah umroh,juga PT Jhonlin karena ini merupakan salah satu mimpi untuk kita bisa beribadah di sana, ” tuturnya .

Sekedar diketahui , penyerahan paket umroh dari perusahaan PT. Jhonlin group diberikan bukan hanya kepada anggota kepolisian yang dianggap berprestasi saja, melainkan juga kepada masyarakat di Kabupaten Kotabaru .

Sementara itu Kapolda Kalsel Irjen. Pol. Andi Rian Djajadi  mengatakan, nantinya para calon jemaah akan di cek kesehatannya kembali.

“Dan semoga para calon jemaah ini bisa dalam kondisi sehat semua, ” pungkasnya .

Penulis/*: Rakhmad Ilahi
Editor: Mercurius

Baca Artikel Lainnya

1 comment

Cek Peralatan dan Personil, Wakapolda Kalsel Pastikan Kesiap siagaan Antisipasi Bencana Alam - Barito Post Jumat, 30 Desember 2022, 21:40 - 21:40

[…] Desember 2022 Top Posts Cek Peralatan dan Personil, Wakapolda Kalsel Pastikan Kesiap… Kapolda Kalsel Berikan Hadiah Paket Umroh untuk Bhabinkamtibmas… Antung Fatmawati Serahkan 2.805 Dukungan Balon DPD RI Gelar Rakorwil se-Kalsel, NasDem Petakan […]

Reply

Leave a Comment