Jumat Curhat Bersama Kapolresta Banjarmasin, Warga Pasar Kalindo Sampaikan Berbagai Persoalan

JUMAT CURHAT-Dengan terjun langsung ke masyarakat, Kapolresta Banjarmasin mendengarkan keluhan warga Pasar Kalindo di wilayah hukum Polsek Barat dalam program Jumat (30/12/2022) Curhat. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Kapolresta Banjarmasin Komnes Pol Sabana Atmojo Martosumito mengunjungi warga Pasar Kalindo Jalan Belitung Darat Kecamatan Banjarmasin Barat, Jumat (30/12/2022) pukul 09.00 Wita.

Dalam kegiatan Jumat Curhat dilaksanakan secara turun langsung kelapangan bertujuan untuk mendengarkan dan menerima langsung keluhan, ataupun masukan terhadap kepolisian.

Curhat itu mulai dari tindak kejahatan, pungli, dan gangguan kamtibmas lainnya yang ada di tengah tengah kehidupan masyarakat Banjarmasin khususnya di wilayah hukum Banjarmasin Barat. Hal itu guna memudahkan masyarakat dapat mengeluarkan keluhan secara langsung kepada Kapolresta Banjarmasin yang akan ditindak lanjuti oleh jajarannya.

Kegiatan Jumat Curhat dihadiri Kasat lantas Polresta Banjarmasin Kompol M Noor Chaidir.
Kasat Intelkam Kompol Asep Danu Hudaya dan
Kasat Binmas Kompol Soni Sulardi dan Kapolsek Banjarmasin Barat Kompol Faizal Rahman serta para Kanit polsek setempat

Dalam kegiatan tersebut diatas telah dikeluhkan berbagai bentuk laporan masyarakat terhadap Kapolresta Banjarmasin.
Seperti adanya gerombolan yang suka minum minuman keras, hingga langsung di tindak lanjuti dan telah ditemukan 2 orang laki-laki yang mabuk dan meminta untuk sekitar rumahnya di awasi polisi.

Keluhan lainnya dari warga bernama.Ray terkait pengambilan BPKB over kredit yang tanpa sepengetahuan pihak Leasing. Sementara Rama terhadap pembuatan SIM
Sedangkan Siti Hana.mempermasalahkan adanya limbah pabrik.

Kemudian keluhan Rusnawati adanya orang yang meresahkan masyarakat Gang Karya RT 12 RW 01 Kelurahan Kuin Cerucuk. Termasuk Keluhan Sunarsih permasalahan BPKB, dan STNK).

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana mengatakan, dengan terjun langsung ke masyarakat maka keluhan warga.dapst ditindak lanjuti sesuai porsi kewenangannya. “Jadi Curhat Jumat ini serentak dilakukan di Polsek lainnya, kebetulan saya di Pasar Kalindo wilayah hukum Polsek Banjarmssim Barat “pungkasnya.

Penulis: Arsuma
Editor: Mercurius

Related posts

Korban Tenggelam Terjun ke Sungai dari Jembatan Basirih Ditemukan

Operasi Rutin Ditreskrimsus Polda Kalsel Amankan 500 Ton Batu Bara Ilegal

15 Laptop di SDN Basirih 5 Banjarmasin Raib Digasak Maling