ISPA HST Capai 1.315 Kasus Awal Agustus 2023

Kabut asap yang terjadi di wilayah Kabupaten HST pada Ahad (20/8/2023) sore.(foto : yufanata/brt)

Barabai, BARITOPOST.CO.ID – Kabut asap dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) salah satu pemicu meningkatnya kasus Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Termasuk di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) juga telah mendapati laporan kasus ISPA pada beberapa bulan terakhir.

Melalui data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten HST, kasus ISPA di HST telah mencapai 1.315 kasus, terhitung dari 1 s/d 19 Agustus 2023.

Dari 1.315 kasus ISPA di HST, Kecamatan Barabai mandapat kasus terbanyak sebanyak 259 kasus. Disusul Kecamatan Pagat sebanyak 122 kasus dan Kecamatan Birayang 120 kasus.

Baca Juga: Tiga Komisioner Bawaslu HSU dilantik, Marfa’i Jabat Ketua

Sedangkan Kecamatan Kambat Utara mendapat paling sedikit dibanding kecamatan lain, sebanyak 119 kasus ISPA.

Ketua Bidang Dinkes HST, Abdi Budiman mengungkapkan kasus ISPA di HST didominasi oleh anak usia 9 tahun hingga lanjut usia umur 60 tahun.

“Sebaran terbanyak di umur 9 tahun hingga 60 tahun,” jelasnya saat dikonfirmasi melalui Whatsapp, Senin (21/8/2023).

Jumlah keseluruhan anak dan lansia yang terserang ISPA di HST sebanyak 445 kasus pada bulan Agustus 2023.

Budi mengatakan sejauh ini, Kabupaten HST memang rutin melaporkan kasus ISPA sehingga terlihat jelas peningkatan kasus ISPA di HST.

Penulis : Yufanata Tuapatinaya
Editor    : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Rencana KPU HST Datangkan Artis Ibukota, Begini Tanggapan MUI dan Lazismu

Bupati Aulia Resmikan Galeri Dekranasda Kabupaten HST, Siap Komitmen Gerakan Ekonomi Kecil-Menengah

Bupati Aulia Pimpin Peletakan Batu Pertama, Gedung Perpustakaan HST Resmi Dibangun