Hai Darling, Ramaikan Car Free Day di Lapangan Dwi Warna

Para pengunjung car free day melakulan donor darah di Lapangan Dwi Warna Barabai Kabupaten HST.(foto : yufanata/brt)

Barabai, BARITOPOST.CO.ID – Inovasi Hai Darling atau Hari Donor Darah Keliling dari RSUD H Damanhuri Barabai ramaikan Car Free Day di Lapangan Dwi Warna, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Ahad (10/9/2023)pagi.

RSUD H. Damanhuri Barabai melalui inovasi Hai Darling “Hari Donor Darah Keliling” setelah menyambangi beberapa desa kini hadir di Car Free Day Barabai tepatnya di Halaman Kantor Bupati HST.

Direktur RSUD H Damanhuri Barabai, dr Nanda Sujud Andi Yudha Utama, Sp.B melalui Kepala Bidang Pelayanan Medik, dr Desfi Delfiana Fahmi mengharapkan kegiatan sosial seperti Hai Darling ini terus berlanjut dan berkesinambungan serta mendapat dukungan dari masyarakat luas demi terciptanya pelayanan kesehatan yang lebik baik lagi.

Baca Juga: Tim Gabungan Karhutla HST Padamkan Satu Hektar Lahan di Desa Panggang Marak

“Antusiasme masyarakat pun sangat tinggi walaupun masih ada beberapa yang belum memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya, seperti HB yang masih kurang, namun mereka tetap bersemangat untuk berpartisipasi jika syarat memenuhi akan segera mendonor,” ujar dr Desfi Delfiana.

Perlu diketahui kegiatan hari ini bukan hanya donor darah melainkan kerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) pemeriksaan golongan darah gratis bagi yang membuat dokumen kependudukan.

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pemenuhan stok darah bagi pasien di RSUD H Damanhuri Barabai yang memerlukan 13 hingga 15 kantong per harinya.

Penulis : Yufanata Tuapatinaya
Editor    : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Pemkab HST Jadi Satu-satunya Kabupaten di Kalsel Mendapatkan Apresiasi Pola Pangan Harapan dari Badan Pangan Nasional

Diduga Korsleting Listrik, Mobil Colt di Haruyan Terbakar

Wabub HST Hadiri Pemusnahan Barang Bukti di Kejaksaan Negeri