Danlanud Wanti-wanti Bahaya di Musin Hujan

Banjarbaru, BARITO – Komandan Lanud Sjamsudin Noor Kolonel Pnb M. Taufiq Arasj, S.Sos., memimpin langsung pelaksanaan Apel Pagi Jam Komandan. Apel diikuti para kepala dinas, perwira, bintara dan tamtama serta PNS Lanud SAM di Mako Lanud Sjamsudin Noor, Selasa (11/2).

Danlanud SAM menyerukan agar seluruh personil Lanud SAM tanpa terkecuali untuk meningkatkan kepedulian masalah kebersihan terhadap lingkungan disekitarnya baik di lingkungan kantor maupun perumahan.

“Ini karena pada musim penghujan ini rentan dengan gangguan kesehatan. Penyebabnya gangguan kesehatan ini adalah jika lingkungan kita tidak bersih,” ujarnya.

Lebih lanjut Danlanud SAM juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh anggota Lanud SAM terkait beberapa kegiatan yang telah berhasil dilaksanakan dengan baik. Diantaranya yaitu tentang kunjungan Itjen Wasrik Mabes TNI AU hingga melaksanakan kegiatan penyambutan dan pengamanan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo di Kalsel.

Keberhasilan pelaksanaan tugas, imbuhnya, tidak hanya ditentukan kualitas dan kuantitas semata. Namun, tekannya, yang lebih menentukan adalah kemantapan jati diri dan loyalitas yang utuh dari segenap prajurit serta kesadaran akan komitmen dan tanggung jawab terhadap tugas-tugas yang dihadapi.

“Maka dari itu, tetap selalu jaga kesehatan, kekompakkan dan semangat dalam bekerja. Dalam kedinasan, kita harus mengikuti aturan yang berlaku yang sudah ditentukan. Jangan kotori dengan perbuatan yang tidak baik yang bisa merugikan kesatuan maupun keluarga, bekerja dan berjalanlah menjadi satu kesatuan agar tidak tercerai- berai dengan membiasakan diri untuk berbuat yang benar dan apa-apa yang kurang sesuai selama ini agar segera dibenahi,” urainya.

Penulis: Cynthia

Related posts

HM Tambrin: Layanan Haji Ramah Lansia Dimulai dari Tanah Air

BPSDMD Kalsel Didorong Tingkatkan Penerimaan PAD

Komisi III DPRD Kalsel Pelajari Pengelolaan Angkutan Perkotaan Di Bali dan Inginkan Kereta Api Di Banua