Bikin Gaduh dan Bawa Sajam, Pengangguran  Didicuk Polisi

SAJAM YUSUF-Karena Sajam Mandau inilah membuat Yusuf masuk sel Polsek Bansel, Rabu lalu. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITO – Seorang pria bernama Mumhammad Yusuf (39) diciduk polisi, karena kedapatan membawa senjata tajam (sajam), Rabu (12/6/2019) sekitar pukul 17.30 Wita.

Pria yang masih menganggur ini ditangkap di dekat rumahnya Jalan Tembus Mantuil Gang Gandapura RT  026 Kelurahan Kelayan Selatan Kecamatan Banjarmasin Selatan.

Anggota Polsek Banjarmasin Selatan (Bansel) kemudian menyita barang bukti (barbuk)  sebilah sajam jenis Mandau lengkap dengan sarungnya, dengan panjang sekitar 45 cm. Termasuk sehelai kain batik warna coklat hitam.

Kapolsek Banjarmasin Selatan Kompol H Najamudin Bustari melalui Kanit Reskrim Ipda Rifandi mengatakan, karena tersangka membuat gaduh dan membawa sajam. Lantaran membahayakan akhirnya Yusuf dilaporkan ke polisi.

Beruntung dengan bujukan dan pendekatan yang baik, akhirnya Yusuf dapat diamankan, selanjutnya sajam itu disita oleh pihak berwajib. “Beruntung anggota kami cepat bertindak kalau tidak bias membahayakan warga sekitar,”ujarnya.

ndy/mr’s

 

Related posts

Korban Tenggelam Terjun ke Sungai dari Jembatan Basirih Ditemukan

Operasi Rutin Ditreskrimsus Polda Kalsel Amankan 500 Ton Batu Bara Ilegal

15 Laptop di SDN Basirih 5 Banjarmasin Raib Digasak Maling