Bapomi Kalsel Ingin Presiden Buka Pomnas XVIII 2023

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read
Chef de Mission Meeting (CdM) II POMNas XVIII 2023, Kamis (12/10/2023) di Rektorat ULM Banjarmasin. (foto: Tolah/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.IDBadan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Kalsel sebagai penyelengara Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII, menginginkan kedatangan Presiden Joko Widodo. Sekaligus membuka even tersebut yang dijadwalkan 12 sampai 22 Nopember 2023 di Gedung Olahraga (Gelora) Paman Birin, Banjarbaru.

“Besar harapan, Presiden Joko Widodo datang untuk membuka POMNas XVIII 2023 di Kalsel,” ungkap ketua panitia pelaksana POMNas XVIII Kalsel, Muhammad Rusmin Nuryadin yang juga Ketua Bapomi Kalsel dan Wakil Rektor III Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Kamis (12/10/2023) disela-sela Chef de Mission Meeting (CdM) II POMNas XVIII 2023 di Rektorat ULM Banjarmasin.

Baca Juga: Kalsel Tuan Rumah Pra PON Futsal Putri 2023

Untuk mewujudkan hal itu, sambungnya, melalui akses Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor yang kerap disapa Paman Birin dan Menteri Pendidikan. “Dengan bantuan Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Presiden Joko Widodo kiranya bisa hadir. Sedangkan Menpora sudah menyatakan kesediaannya datang pada pembukaan POMNas nanti,” tuturnya didampingi H Agus Pebrianto.

Dalam CdM POMNas kedua ini, lanjutnya, pembahasan utamanya adalah entry by name. Kalau sudah terdaftar semua, mempermudah proses berikutnya dengan melakukan prefikasi.

“Seluruh technical delegate cabang olahraga diundang. Mereka yang lebih memahami mengenai jadwal pertandingan dan venue pertandingan. Besok kita akan meninjau lapangan, terutama lintasan atlet dan gedung yang akan digunakan pencak silat,” bebernya.

Baca Juga: Kalsel Tuan Rumah Pra PON Futsal Putri 2023

Untuk venue lainnya, sambungnya, tidak ada masalah dan sudah beres yang akan mempertandingkan 16 cabang olahraga. “Saat ini, venue atlet, silat, tenis, dan voli pantai yang menjadi perhatian karena
ada perbaikan-perbaikan,” tuturnya.

Terhusus, sambungnya, venue atletik yang baru 70 persen pengerjaannya karena ada beberapa hal yang tidak sesuai dan harus ditindak lanjuti Dispora Kalsel. “Semoga venue atletik bisa rampung sebelum digunakan pertandingan POMNas nanti,” ucapnya.

Sedangkan acara pembukaan POMNas sendiri, sambungnya, sesuai rencana awal di Gedung Olahraga (Gelora) Paman Birin. “Pelaksanaan POMNas diundur karena menunggu penyelesaian Gelora Paman Birin. Informasi yang diperoleh, pembangunannya sudah mencapai 70 persen,” terangnya.

Baca Juga: Kalsel Tuan Rumah Pra PON Futsal Putri 2023

Mengenai pelayanan kontingen yang datang, ditambahkannya, sudah dikoordinasikan. “Paman Birin menekankan pihak hotel agar menyambut dengan ramah dan gembira. Diperkirakan tamu akan datang mencapai 7000 orang. Atlet yang sudah mendaftar 3000 orang dan jumlah tersebut akan terus bertambah hingga 10 Nopember 2023 yang menjadi batas keabsahaan atlet,” imbuhnya.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment