Kecelakaan di Sungai Cuka Tanbu, Lidia dan Ainun Remaja Baru Lulus SMA Tewas Tertimpa Bak Truk

Batulicin, BARITO

Dua anak remaja putri masing-masing bernama Ainun (19) dan Lidia Sari (18) warga kelumpang Tengah Kotabaru mengalami nasib naas, setelah menuju Banjarmasin menggunakan kendaraan roda dua bertabrakan dengan sebuah truk PS 100 di jalan Provinsi KM 160 Desa Sungai Cuka Kecamatan Satui Tanah Bumbu (Tanbu), Selasa, (14/5) sekitar pukul 12.05 WITA.

Dari informasi yang berhasil dihimpun anak remaja Ainun ini, adalah pelajar SMAN 1 kelas 12 IPA I Simpang Empat yang baru dikukuhkan pada hari minggu (12/5) kemarin.

Usai acara perpisahan ke esokan hari bermaksud ingin ke Banjarmasin untuk melanjukan pendidikanya di bangku kuliah, namun maksud untuk melanjukan pendidikan takdir berkata lain, keduanya tewas ditempat setelah tertindih sebuah truk pengangkut konpersor besar.

Ainun berboncengan dengan Lidia Sari menggunakan sepeda motor Yamaha Xeon dengan nomor polisi DA 6429 GAC menabrak sebuah truk bernopol KT 8794 AL yang dikemudikan Anang Teguh warga Desa Satui.

Pada saat kejadian kondisi cuaca diwilayah tersebut sedang hujan, sebuah truk dari arah Kintap menuju Sungai Danau beriringan dengan sepeda motor.

Tapi secara tiba-tiba sepeda motor yang ada didepan mengerem mendadak. Akibatnya, untuk menghindari kecelakaan sopir truk ikut mengerem. Namun ban mobil tetap jalan. Akhinya sopir mencoba banting stir ke kanan sehingga truk menjadi oleng tidak bisa dikendalikan.

Saat itu pula Ainun bersama rekanya berboncengan berlawanan arah menabrak samping kiri truk. Karena kerasnya benturan, truk tersebut sampai terbalik dan tepat menindih tubuh kedua remaja putri hingga tewas mengenaskan di lokasi kejadian.

Sementara Kasat Lantas Polres Tanbu AKP Novy Adi Wibowo saat dikonfirmasi melalui WhatsAppnya, hingga berita ini diturunkan tidak ada balasan mungkin beliau sedang menjalankan ibadah.

Hal

Related posts

Baksos dan Deklarasi Pilkada Damai Bersama Nelayan Kotabaru Digelar Polda Kalsel

Kampanye di Berlina Jaya, Warga Sampaikan Aspirasi untuk Hj. Lisa Halaby

Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, Kalsel Optimis Terus Berkembang Songsong Indonesia Emas