Ingatkan Protokol Kesehatan, Bhabinkamtibmas Rutin Sambangi Pengurus Masjid

Bhabinkamtibmas Polsek Banjarbaru Timur jajaran Polres Banjarbaru Bripka Kurnia Rudi tidak bosan bosannya selalu sambangi pengurus masjid dalam rangka mengingatkan protocol kesehatan covid-19, di Kelurahan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru, Jum’at (07/08/2020).

 

Kegiatan sambang dan pengecekan untuk memantau kesiapan tempat ibadah khususnya masjid yang akan melaksanakan sholat ataipun sholat berjama’ah.

 

Kegiatan ini sejalan dengan Kebijakan Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K,.S.H,.M.H.,yakni penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dengan meningkatkan kepekaan faktual terhadap situasi global, regional, dan lokal dalam upaya pencegahan pandemi Covid-19.

 

Kapolsek Banjarbaru Timur IPTU Khamdari, S.E.,melalu Bhabinkamtibmas Bripka Kurnia Rudi menyampaikan kepada pengurus masjid agar bekerja sama dengan pihak kepolisian khususnya Polsek Banjarbaru Timur untuk selalu menghimbau kepada jama’ah masjid.

 

“Untuk tetap menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun sebelum berwudhu, dan ikuti protocol kesehatan dengan jaga jarak dan menggunakan sajadah sendiri,” ucapnya.

 

Pengurus masjid juga diminta selalu menyampaikan kepada jama’ah yang hadir untuk selalu menggunakan masker dan menjaga kebersihan serta kesehatan lingkungan sekitar masjid. Ini merupakan bentuk kepeduliaan pengurus masjid terhadap jama’ah yang hadir dalam melaksanakan ibadah.

Rel

Related posts

Supian HK Harapkan Warga Kalsel Diperantauan Jalin Komunikasi dan Pererat Kekeluargaan

Keberadaan KBB Bandung Raya Diharapkan Menjadi Wadah Silaturahmi dan Pelestarian Adat Budaya Banjar

Keberadaan IKN Nusantara Buka Peluang Kerja Bagi Warga Kalsel