Pemilu 2024, PDIP Incar Kursi Ketua DPRD Kalsel, Acuannya Elektabilitas Partai Urutan Pertama

by admin
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 2024 mendatang bakal jadi target Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kalimantan Selatan mengincar kursi Ketua DPRD Kalimantan Selatan.

Target tersebut disampaikan Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Ideologi DPD PDI Perjuangan Kalsel
Mardian Susanto di acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 49 PDI Perjuangan di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Kalsel, Senin (10/1/2022).

“2024, target kita menjadi partai pemenang dan paling tidak mendapatkan posisi Ketua DPRD Kalsel,” ujar Mardian.

Dikatakannya sesuai instruksi DPP PDI Perjuangan bahwa semua daerah sudah diberi target pada Pemilu 2024, termasuk PDI Perjuangan Kalsel yang tidak kekurangan kader-kader terbaiknya untuk menjadi pemimpin di daerah masing-masing, yakni di kabupaten, kota dan provinsi.

Meski sudah ditarget mengincar kursi Ketua DPRD Kalsel, menurut Mardian siapa figur yang bakal maju pada Pemilu 2024 mendatang, itu masih belum ada penunjukan dan keputusan dari DPP PDI Perjuangan.

“Kita belum ada mengeluarkan nama figur itu, karena masih tunggu instruksi DPP PDI Perjuangan,” ucapnya.

Mardian menegaskan target ini tak muluk-muluk, karena berdasarkan hasil survei nasional menyatakan secara elektabilitas partai, bahwa PDI Perjuangan berada di urutan pertama, karena itu menjadi tantangan besar bagi PDI Perjuangan Kalsel yang selalu berada di posisi kedua.

“Hasil survei nasional ini harus menjadi pemicu, kenapa PDI Perjuangan Kalsel masih nomor dua dan harus menjadi nomor satu, karena itu kita harus berjuang,” terangnya.

Mardian menambahkan untuk mencapai target pemilu tersebut, maka pihaknya akan merapatkan barisan dan mengajak kader, khususnya kader muda untuk kerja keras, kerja aktif dan betul-betul terukur serta menjaga nama baik partai. Langkah lainnya, imbuhnya para kader juga harus berani keluar dari zona nyaman dan tampil untuk merebut simpati masyarakat dengan program-program yang telah dicanangkan PDI Perjuangan Kalsel yang berkaitan dengan masyarakat.

“Kita berjuang bersama, Pemilu 2024 sama-sama kita pertahankan kemenangan PDI Perjuangan,” pungkasnya.

Penulis : Sopian

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment