Rapat pembentukan caretaker FORKI Kalsel yang dihadiri langsung, Sekretaris Umum PB FORKI, Lumban Sianipar didampingi Binpres PB FORKI, Rudy Gunarto, dan Kadispora Kalsel Zakly Asswan, Kamis (27/12) di Ruangan Sahbirin Noor, Dinas Pemuda Olahraga (Dispora Kalsel) Kalsel, Jalan Pramuka Banjarmasin. (foto: tol/brt)
Banjarmasin, BARITO – Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kalsel memiliki pengurus baru. H Sahbirin Noor yang kerap disapa Paman Birin didaulat memimpin organisasi tersebut setelah terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub), Kamis (27/12) di Ruangan Sahbirin Noor, Dinas Pemuda Olahraga (Dispora Kalsel) Kalsel, Jalan Pramuka Banjarmasin.
Mengacu hasil Musyawarah Provinsi Luarbiasa (Musprovlub) FORKI Kalsel, Sahbirin Noor (Paman Birin) terpilih sebagai ketua umum terbaru. Terpilihnya gubernur Kalsel itu setelah tim caretaker menetapkan melalui Musprovlub FORKI Kalsel.
Kenapa keputusan ini ditetapkan melalui tim caretaker, hal ini dijelaskan langsung oleh Sekretaris Umum PB FORKI, Lumban Sianipar didampingi Binpres PB FORKI, Rudy Gunarto bahwa kepengurusan terdahulu telah demisioner.
Untuk kelancaran kepengurusan organisasi, maka Musaprovlub menurutnya harus segera dilaksanakan sebelum 2019, dimana hal ini berkaitan dengan bantuan kegiatan organisasi menghadapi Pra PON tahun depan.
“Kalau berlama-lama dibiarkan tanpa kepengurusan, kita khawatir atlet yang bakal berlaga di Pra PON serta beberapa kegiatan lainnya akan terganggu, sementara kepengurusan terdahulu sudah demisioner,” jelas Lumban Sianipar.
Terjadinya kekosongan pengurus FORKI Kalsel kali ini mengharuskan PB FORKI turun tangan, maka dibentuklah tim caretaker untuk menjalankan organisasi dan mengagendakan Musprovlub.
Tak perlu memakan waktu lama, berdasarkan hasil kesepakatan 6 perguruan, Tim caretaker pun dibentuk yang diketuai oleh Hamzah Noor dari Inkanas dan Mukartono dari Inkai sebagai sekretaris.
Berdasarkan hasil keputusan tim caretaker, maka diputuskan Musprovlub dilaksanakan langsung, dan dari sembilan perguruan enam diantaranya menyepakati untuk memilih Sahbirin Noor sebagai ketua FORKI Kalsel periode 2018-2022.
Diwadahi oleh Dispora Kalsel, Hamzah Noor menyebutkan bahwa Paman Birin terpilih secara aklamasi, karena dari 9 perguruan yang diundang, enam yang datang dan keenamnya menetapkan Sahbirin Noor sebagai Ketum FORKI Kalsel. “Seluruh peserta Musprovlub sepakat menunjuk Sahbirin Noor memimpin Pengurus Provinsi FORKI Kalsel masa bakti empat tahun kedepan,” ungkapnya. tol