Kemenpora Dorong Kalsel Jadi Kota Olahraga

by admin
0 comment 1 minutes read
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor mengalungkan tanda peserta penataran pelatih pemula se Kalsel di Banjarmasin akhir pekan tadi. (foto ist/brt)

Banjarmasin,BARITO – Meskipun Kalimantan Selatan (Kalsel) gagal ingin menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON)  XXI pada 2024 mendatang karena kalah voting dengan Provinsi Aceh dan Sumatera Utara, Kementerian Pemuda dan Olahraga masih mendorong agar provinsiu ini giat menggelar event-event olahraga bertarap nasional.

Wakil Deputi Organisasi Ketenagaan, Kemenpora RI, Herman Chaniago di Banjarmasin akhir pekan tadi mengatakan, pihaknya mendorong Provinsi Kalsel terus menggelar berbagai kegiatan olahraga sehingga menjadikan daerah dengan 13 kabupaten/kota ini sebagai Kota Olahraga.

Pernyataan Herman disampaikan pada penataran pelatih pemula se Kalsel pada 1-3 nopember 2018 di Banjarmasin yang semula dijadwalkan hadiri Menteri Pemuda dsm Olahraga, Imam Nahrawi, namun ternyata batal.

Herman menyakini, even nasional itu akan berimbas pada  perekonomian daerah yang terdorong bersama kegiatan yang digelar. Karenanya,gubernur juga ditantang mampu menggerakkan dinas terkait, agar bisa menggelar berbagai kegiatan olahraga.

Menanggapi hal itu, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyatakan siap menjadikan provinsi ini sebagai Kota Olahraga dan mendorong juga instansi terkait, menyelanggarakan berbagai even olahraga bertaraf nasional.

“dengan kekompakan kita siap jadi kota olahraga,” jawab gubernur. slm

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment