Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Upaya menjaga lingkungan bersih dan nyaman. Warga Kelurahan Belitung Selatan bersama lurah dan Plt Camat Banjarmasin Barat, beramai-ramai membersihkan Jalan Saka Permai dan sungai, Jumat (23/1/2026).
Titik gotong royong di kawasan Sungai Bali, Belitung Selatan. Pembersihan pun dilakukan ada yang di jalanan dan langsung berbasah-basahan di sungai.
Atas kerjasama itu, Lurah Belitung Selatan, Siti Nuryatin menyampaikan terimakasih kepada masyarakat yang turut serta bersama membantu menjaga lingkungan.
Baginya, kalau bukan kita siapa lagi yang bersama-sama menjaga lingkungan. Apalagi wilayah Kota Banjarmasin rawan banjir, apabila aliran air termasuk sungai tidak dibersihkan.
“Terimakasih atas partisipasi masyarakat dan suatu kebanggaan gotong royong tadi juga diikuti Plt Camat Banjarmasin Barat, Siti Sarah, serta petugas Dinas PUPR Kota Banjarmasin l. Mudahan aksi kebersihan ini berkelanjutan, karena ini penting untuk meningkatkan kesadaran menjaga lingkungan,” bebernya.
Siti Nuryatin pun mengajak semua masyarakat agar turut menjaga kelangsungan sungai yang bisa dimulai tidak membuang sampah di Sungai.
Kita harus menjaga kebersihan sungai karena sungai adalah sumber kehidupan yang vital; sungai yang kotor menyebabkan banjir, penyebaran penyakit, dan kerusakan ekosistem, sementara sungai bersih menyediakan air bersih, mendukung kehidupan akuatik, transportasi, dan pariwisata, serta menjaga keseimbangan alam dan kualitas hidup manusia secara keseluruhan.
Dampak Buruk Jika Sungai Tidak Bersih:
Banjir: Sampah menyumbat aliran air, memperburuk banjir saat musim hujan.
Penyakit: Air tercemar menjadi sarang penyakit (diare, demam berdarah) dan lalat pembawa penyakit.
Merusak Ekosistem: Pencemaran membunuh ikan dan makhluk air lainnya, serta merusak rantai makanan.
Bau Tidak Sedap: Tumpukan sampah menimbulkan bau busuk di sekitar lingkungan.
Pencemaran Mikroplastik: Sampah plastik terurai menjadi mikroplastik yang membahayakan ekosistem dan masuk ke rantai makanan manusia.
Penulis : Hamdani
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya