Aspirasi BEM se-Kalsel Tolak Pilkada Lewat DPRD Telah Disampaikan ke Pusat

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read
SAMPAIKAN ASPIRASI-Ketua DPRD Provinsi Kalsel Dr (HC) H Supian HK, SH, MH didampingi Ketua Komisi I DPRD Kalsel H Rais Ruhayat dan Sekretaris Komisi I DPRD Kalsel M Ilham Noor menyampaikan aspirasi BEM se-Kalsel tolak wacana Pilkada lewat mekanisme DPRD ke DPD RI di Jakarta.(foto : humasdprdkalsel)

Jakarta, BARITOPOST.CO.ID – Aspirasi dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Kalimantan Selatan yang menolak wacana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) lewat mekanisme DPRD telah disampaikan perwakilan DPRD Provinsi Kalsel kepada pemerintah pusat melalui anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) Daerah Pemilihan Kalsel M Hidayatulloh bersama Kepala Subbagian Persuratan DPR RI Rochadi Laksana di Jakarta.

Aspirasi mahasiswa itu disampaikan Ketua DPRD Provinsi Kalsel Dr (HC) H Supian HK, SH, MH didampingi Ketua Komisi I DPRD Kalsel H Rais Ruhayat dan Sekretaris Komisi I DPRD Kalsel M Ilham Noor, Jumat (23/1/2026).

Sebelumnya mahasiswa yang terhimpun di BEM se-Kalsel telah menyampaikan sejumlah tuntutan, salah satunya penolakan terhadap wacana Pilkada lewat mekanisme DPRD saat mereka menggelar aksi unjuk rasa pada Senin (19/1/2026).

Supian HK disela penyampaian aspirasi mahasiswa itu mengatakan pihaknya selaku wakil rakyat di DPRD Kalsel memiliki kewajiban moral dan konstitusional untuk menyalurkan suara mahasiswa sebagai representasi rakyat Kalsel.

“Sebagai perwakilan rakyat, kami bertanggung jawab meneruskan seluruh aspirasi ini ke Senayan,” ujar Supian HK.

Politisi senior Golkar ini juga berharap tuntutan mahasiswa yang telah kami sampaikan ini dapat ditindaklanjuti sebagaimana mestinya.

“Karena ini memang ranahnya berada di pusat,” tukasnya.

Anggota DPD RI Hidayatulloh mengatakan, pihaknya menerima seluruh aspirasi dari mahasiswa, dirinya juga berkomitmen akan menampung dan menindaklanjuti sesuai kapasitasnya.

Hidayatulloh melanjutkan pihaknya akan terus berkolaborasi dengan DPRD Provinsi Kalsel dan DPR RI untuk menindaklanjuti aspirasi masyarakat Kalsel.

“Dengan kolaborasi ini harapannya segala tuntutan ini dapat kita konkritkan,” pungkasnya.

 

Editor/* : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar