Api Amuk Antasan Kecil Timur Banjarmasin Dinihari, Belasan Rumah Hangus

API BERKOBAR - Api saat berkobar di Gang Syukuri dan Suka Damai saat belakang Masjid Jami Kelurahan AKT Banjarmasin Utara, Jumat (21/9/2023) dinihari. Dan bantuan dari Tagana Pemprov Kalsel.(foto:ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Warga Jalan belakang Masjid Jami atau Gg.Syukuri RT 04 dan Gang Suka Damai RT 06, Kelurahan Antasan Kecil Tengah (AKT), Kecamatan Banjarmasin Utara digegerkan dengan amukan api, Jum’at (22/09/2023 ) dinihari sekitar pukul 03.00 Wita.

Akibat kebakaran tersebut sebagian rumah terbuat dari kayu sehingga api cepat membesar, hingga menghanguskan 14 rumah. satu diantaranya bedakan 5 pintu. Pihak relawan senpat kesulitan jareba Jalan gang 2 meter dan hanya mengandalkan air dari bawa kolong rumah setempat.

Dalam musibah kebakaran itu tidak ada korban jiwa, namun puluhan warga kehilangan tempat tinggal. Di Gang Syukuri sebanyak 8 rumah terbakar. Yakni
Acil Tika istri almarhum guru Supian 2 Kepala Keluarga (KK) 5 jiwa 100%.Haris 1 KK 4 jiwa 80% Ijum 1 KK 4 jiwa 80%. Halidi 4 KK 12 jiwa 100%.

Rumah Syaiful 1 KK 4 jiwa 100%,Guru Arsun (kosong) 100%, Rofehat 2 kk 6 jiwa 100% dan
Ita (kosong) gudang kasur
100% Untuk rumah Bedakan dihuni Haris 2 pintu 100%,
Niken 1 KK 3 jiwa, 1 KK 2 jiwa belum diketahui namanya.
Syaiful 3 pintu 100%, Linda 1 KK 4 jiwa, Tidak melapor Rt
dan saru pintu Kosong.

Sedangkan di Gang Suka Damai RT 06 rumah terbakar milik Rifani 1 KK 4 jiwa 60 %
Alex 1KJ 3 jiwa 60 %, Thalib 1 kk 1 jiwa 75 %, Syuriani 2 kk 5 jiwa75%, Ahim 1 kk 3 jiwa 80 %.

Kepala Pelaksana
(Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerag (BPBD) Kota Banjarmasin, H Husni Thamrin mengatakan untuk asal api masih dilidik pihak kepolisian setempat. Dan pihaknya siap berkoordinasi dengan Tagana dan Dinsos untuk mendirikan dapur umum.

Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius

Related posts

Tekan Aksi Kejahatan Jalanan, Polsek KPL Banjarmasin Gelar Operasi Curanmor di Malam Hari

Kasus Penipuan Tanah di Alalak Utara, Zainal Abidin Dituntut 3,5 Tahun Penjara

Polisi Temukan Senjata Diduga Pistol dalam Kasus Penganiayaan Berujung Maut di Tabalong