Wafatnya Guru Zuhdi Warga diminta Mendoakan Dari Rumah

by admin
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Wafatnya ulama kondang KH Zuhdiannor atau yang akrab disapa Guru Zuhdi menjadi duka bagi masyarakat Banjarmasin, termasuk juga para jamaah yang mengikuti pengajian almarhum.

Atas kabar tersebutlah membuat ribuan warga datang berbondong-bondong ke kediaman yang juga sekaligus majelis pengajian almarhum d Jalan Mesjid Jami Banjarmasin Utara ini.

Dari pantauan Barito Post di kediaman beliau, tampak aparat kepolisian bersama Majta harus bersusah patah dan berulang,-ulang kali memberi himbauan melalui pengeras suara agar masyarakat meninggalkan lokasi dan mendoakan dari rumah masing-masing, agar tidak ada penumpukan-penumpukan masa.

Ketua PWI Kalsel Zainal Helmy yang datang sejak pagi mengaku terkejut atas wafatnya ulama kondang banua ini.

“Saya juga terkejut atas kabar beliau meninggal dunia, makanya sejak pagi saya sudah disini, ” katanya.

Dia juga menghimbau kepada para jamaah dan warga yang berdatangan agar bisa mendoakan almarhum di rumah masing-masing.

“Sebaiknya warga bisa mendoakan beliau dari rumah saja, agar tidak terjadi penumpukan massa, ” tambahnya.

Helmi menjelaskan, Almarhum akan dijemput langsung oleh Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dengan menggunakan pesawat TNI.

Meski demikian, sebagain jemaah yang berkumpul, bersedia membubarkan diri.

Penulis: Fanie

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment