The Palace National Jeweler Hadir di Banjarmasin

by admin
0 comment 3 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – PT Central Mega Kencana (CMK) melalui brand The Palace National Jeweler, kini hadir di Kota ‘Seribu Sungai’, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Membawa konsep ‘One stop Destination’, perusahaan retail perhiasan ternama, ini menawarkan konsep belanja unik dan berbeda dengan menyediakan beragam material perhiasan terlengkap, baik untuk koleksi emas, berlian hingga batu mulia lainnya.

Dengan tampilan gerai perhiasan yang terbuka, The Palace menawarkan beragam desain perhiasan mulai dari koleksi basic hingga yang terinspirasi dari perhiasan tradisional Indonesia.

Untuk desain yang bernuansa Indonesia, perusahaan perhiasan yang telah berkolaborasi dengan desainer kenamaan Indonesia, seperti Anne Avantie untuk koleksi Wedding Ring, Kekaseh dan juga Samuel Wattimena untuk koleksi perhiasan Nusantara.

General Manager The Palace National Jeweler Jelita Satifa mengaku, Banjarmasin merupakan kota ke-17 bagi perusahaannya ‘melebarkan sayap’, atau kota kedua di Kalimantan setelah Balikpapan.

“Kami percaya bahwa dengan produk beragam dan inspiratif, The Palace dapat memenuhi kebutuhan akan perhiasan yang berkualitas bagi para pecinta perhiasan di Kota Banjarmasin,” bebernya didampingi Area Manager Cuwita Surya, dan Store Manager R. Jarot Tejo Purnomo saat digerai The Palace National Jeweler Duta Mall Banjarmasin, Selasa (3/9/2019).

Menurutnya, The Palace menyediakan perhiasan emas 18K dengan standar Internasional, serta perhiasan berlian tersedia dari H Color hingga F.VVS 1, sehingga harga yang ditawarkan pun sangat kompetitif mengikuti kualitas dan pilihan pelanggan. “Ya, pengunjung The Palace dapat mengetahui kadar emas yang mereka miliki atau mereka beli melalui mesin Karatimeter, yang mampu mendeteksi kadar perhiasan emas dengan tingkat akurasi mencapai 99 persen,” tambah Cuwita Surya.

Khusus di September 2019, jelasnya, The Palace memberikan beragam promo spesial bagi pecinta perhiasan di Kota Banjarmasin, berupa potongan harga sampai dengan Rp7 juta, cicilan perhiasan berlian Rp292 ribu per bulan, kupon undian ganda setiap pembelian perhiasan emas dan berlian, sekaligus beragam penawaran menarik lainnya, bebernya.

“Makanya, datang ke The Palace National Jeweler Banjarmasin, yang berlokasi di Duta Mall, Lantai 1 Blok D 017, Jalan A Yani Nomor 98,” ajaknya.

The Palace Jeweler adalah perusahaan retail perhiasan di bawah naungan PT Central Mega Kencana – perusahan perhiasan terbesar di Indonesia–yang juga menaungi merek retail perhiasan ternama seperti: Frank & co., Mondial Jeweler, dan Miss Mondial. The Palace Jeweler memiliki slogan: National Jeweler, yang mengusung visi The Palace Jeweler untuk menjadi perhiasan kebanggaan di Indonesia.

Sebagai salah satu wujud kecintaan The Palace Jeweler untuk melestarikan budaya Indonesia, The Palace telah menjalin kerjasama dengan perancang busana Indonesia seperti Anne Avantie untuk koleksi KEKASEH, dan Samuel Wattimena untuk Koleksi Nusantara.

The Palace Jeweler menawarkan pengalaman berbelanja yang unik dan berbeda, dengan mengusung “one stop shopping destination” – konsep mega store perhiasan yang menyediakan ragam material perhiasan terlengkap, baik untuk koleksi emas, berlian dan batu mulia lainnya.

Ragam pilihan perhiasan The Palace, Koleksi emas yakni Perhiasan Emas, Perhiasan Sirkon, Logam Mulia.
Koleksi The Palace Jeweler menyediakan kualitas, Sertifikat International (GIA): mulai warna D, Koleksi Fashion: F-VVS, F-VS dan H-VS. Koleksi batu mulia seperti Sapphire, Emerald, Ruby.

The Palace Jeweler menyediakan layanan khusus untuk pengetesan kadar emas dengan alat berteknologi tinggi KARATIMETER yang bisa menilai kadar emas secara akurat. Saat ini The Palace telah memilik 17 gerai yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Jogjakarta, Surabaya, Balikpapan, Bali, Pekanbaru, Batam serta Banjarmasin dan akan terus menambah gerainya di seluruh Indonesia.

(afdi)

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment