Serapan Kerja Amnus Prioritaskan Sektor Pelayaran

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Dunia kerja sektor kemaritiman menjadi prioritas bagi lulusan Akademi Maritim Nusantara (Amnus). Pasalnya, peluang kerja di kepelabuhanan menjadi target utama bagi lulusan.
Direktur Amnus Banjarmasin H Noor Fathuliansyah mengakui, lulusan Amnus 95 persen lolos di pangsa pasar sektor pelayaran.

“Lapangan kerja di sektor pelayaran Kalsel masih menjanjikan. Apalagi ada dua pelabuhan umum yang menjadi pusat pelayaran penumpang dan barang. Yakni Pelabuhan Trisakti di Banjarmasin dan Pelabuhan Samudera Batulicin di Kabupaten Tanah Bumbu,” tuturnya, Kamis (25/6/2020).

Meski demikian, sambungnya, serapan pekerja di sektor pelayaran, perkapalan, maupun tata niaga pelabuhan di sini masih belum sebesar di Pulau Jawa dan Sulawesi.

“Setelah lulus Amnus, mereka sangat berpotensi untuk bekerja di sektor maritim dan pelabuhan. Antara lain di perusahaan perkapalan, ekspedisi, bongkar muat, dan lembaga pemerintah yang bergerak di sektor maritim lainnya,” tandasnya.
Untuk itu, Ia berharap, pemerintah daerah harus lebih giat dalam mendorong dan mencetak tenaga kerja untuk sektor pelayaran, baik swasta maupun di lembaga pemerintahan.

“Aktivitas pelayaran di Kalsel sangat besar dan vital. Apabila tidak disokong dengan tenaga kerja yang mumpuni dan berkualitas, tak menutup kemungkinan akan menghambat kelancaran bisnis sektor pelayaran,” kata mantan jurnalis ini.
Terkait minat masyarakat untuk masuk Amnus, Ia menyebutkan, lulusan sekolah menengah atas mulai tertarik untuk melanjutkan di dunia kemaritiman.

Hal ini terbukti, semakin bertambahnya calon mahasiswa yang mendaftar. “Ya, target kita 100 orang calon mahasiswa baru yang mendaftar setiap tahun, yang dibuka dengan tiga gelombang,” imbuhnya.

Penulis: Afdi

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment