Polres Tanbu Pasang Baliho Update Data Covid-19 Setiap Hari

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Batulicin. BARITO – Polres Tanbu membuat inovasi baru dengan memasang papan baliho digital, pengumuman jumlah akumulasi kasus covid-19 setiap hari di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Baliho tersebut merupakan informasi kepada masyarakat yang ingin mengetahui angka kasus covid-19 diwilayah Bumi Bersujud, agar semua masyarakat bisa dapat berhati-hati dan waspada penyebaran virus mematikan ini.

Menurut Kabag Ops Polres Tanbu Kompol Yulianur Abdi. S.H, S.I.K, M.H, Rabu (27/5), papan baliho digital ini penting untuk masyarakat, agar mereka tahu perkembangan covid-19 terkini, dengan harapan lebih waspada dan benar-benar menerapkan pola hidup sehat dan berupaya memutus rantai penyebaran Covid-19 di Tanbu, dengan mengikuti aturan pemerintah seperti cuci tangan pada air mengalir, jaga jarak, jauhi kerumunan dan pakai masker bila keluar rumah maupun melakukan aktifitas.

“Gambar sudah di desain dan akan dipasang di videotron Taman batulicin, ini kerjasama kita dengan Pemda Tanbu, untuk memberitahukan ke masyarakat tentang update covid-19 setiap hari,” Ujarnya.

Ditambahkanya, baliho ini akan dipasang disejumlah titik strategis, seperti didepan Mako Polres Tanbu, Taman Education Park Pasar Minggu, depan Pos Lantas seberang KFC Codeco, Pelabuhan Fery dan masing-masing didepan Mako Polsek se Tanbu.

“Hari ini Rabu, (27/5) baliho tersebut sudah terpasang, di Mako Polres Tanbu, depan Polsek Simpang Empat, di Taman Edukasi dan depan Pos Lantas pasar sabtu Kodeco dan seluruh polsek yang ada di Tanbu sedang dalam proses pemasangan, ini semua diperuntukan agar masyarakat di masing-masing kecamatan dapat mengetahuinya,” Pungkas perwira menengah ini. (Hal)

 

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment