Ketua Futsal Kalsel Peringati Maulid Nabi Muhammad

by baritopost.co.id
1 comment 1 minutes read

Banjar, BARITO – Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFC) Kalsel, H Anwar Hadimi yang juga Dirut PT Awang Sejahtera Permai, memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 hijriah, Minggu (15/11) pagi di Mushola Green Yakin, Kabupaten Banjar.

Peringatan kelahiran Nabi Muhammad itu berlangsung secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan di tengah masa pandemi Covid-19. Dalam kegiatan ini, mengahdirkan penceramah Ustad Ilmi Kaspul Anwar yang merupakan alumni Darul Mustafa Yaman.

“Kami hanya mengundang beberapa pengurus futsal Kalsel dan sejumlah karyawan Awang Sejahtera Permai. Jumlah anak yatim piatu juga dibatasi karena pandemi covid-19,” kata H Anwar Hadimi yang juga pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalsel.

Kegiatan ini, lanjutnya, juga sekaligus memperkenalkan mushola baru yang berdekatan dengan Green Yakin Soccer Field (GYSF) yang nantinya bisa digunakan bagi para pemain sepakbola yang sedang berlatih atau bertanding di GYSF.
“Sebenarnya mau kita bangun masjid namun penduduknya di sini masih belum banyak jadi bangunannya masih bentuk mushola dulu. Untuk musholanya sendiri belum diberi nama, kita menunggu hasil musyawarah warga di sini (Green Yakin),” tuturnya.

Masa pendemi Covid 19, pesan H Anwar Hadimi, masyarakat harus membatasi segala aktifitas termasuk juga kegiatan futsal di Banua.
“Untuk kejuaraan futsal memang belum banyak digelar, tidak seperti tahun sebelumnya. Latihan juga terbatas dengan menjaga ketat protokol kesehatan,” tuturnya.

Penulis: Tolah

Baca Artikel Lainnya

1 comment

Al-Aqsha Palestina, Masjid yang Diberkahi - Barito Post Sabtu, 4 Februari 2023, 23:26 - 23:26

[…] BACA JUGA: Ketua Futsal Kalsel Peringati Maulid Nabi Muhammad […]

Reply

Leave a Comment