Jangan Lengah, Penambahan Kasus Covid Masih Signifikan

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Menjelang akhir tahun, kasus infeksi Covid-19 di Kalimantan Selatan masih terus bertambah dengan fluktuatif dan signifikan. Rilis harian Gugus Tugas Covid-19, Selasa (8/12) petang, menunjukkan penderita Covid-19 di Kalsel sudah mencapai 13.669 orang.

Dibandingkan sehari sebelumnya, terjadi penambahan 62 kasus positif, 38 pasien sembuh dan dua orang meninggal dunia.

Penambahan penderita positif itu berasal dari Kabupaten Tanah Laut 22 orang, Tapin 1 orang, Hulu Sungai Selatan 10 orang, Hulu Sungai Tengah 3 orang, Hulu Sungai Utara 2 orang, Tabalong 10 orang, Tanah Bumbu 4 orang, Balangan 1 orang, Kota Banjarmasin 8 orang dan Banjarbaru 1 orang.

Adapun pasien Covid-19 yang meninggal dunia, berasal dari Tapin 1 orang (meninggal 6 Desember) dan Kota Banjarmasin 1 orang (meninggal 7 Desember).

Sedangkan, pasien sembuh dari perawatan karantina di Tanah Laut 7 orang, Kotabaru 1 orang, Barito Kuala 1 orang, Hulu Sungai Selatan 8 orang, Tanah Bumbu 3 orang, Balangan 3 orang dan Banjarmasin 15 orang.

Adapun total 13.669 kasus positif Covid-19 di Kalsel, terdiri dari 12.376 pasien sembuh, 543 pasien meninggal dunia, dan 750 pasien dalam perawatan.

Sebelumnya, Plt Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan meminta semua pihak tetap mawas diri dari bahaya Covid-19. Protokol kesehatan pencegahan Covid-19 harus selalu dipatuhi guna menekan penyebaran pagebluk ini di Kalsel.

“Jangan lengah. Meski ada daerah sudah dikatakan zona hijau namun harus tetap waspada, karena virus ini masih belum berakhir,” ucapnya mengingatkan.(*)

Penulis: Dadang Yulistya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment