Garuda Indonesia Travel Fair 2018 Targetkan Transaksi Rp7 Miliar

by admin
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO-Garuda Indonesia bersama Bank BNI gelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2018 mulai Jumat hingga Minggu (5–7 Oktober 2018) di atrium Duta Mall Banjarmasin.

Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) merupakan program reguler yang dilaksanakan dua kali setahun dimaksudkan sebagai bagian dari komitmen Perusahaan sebagai maskapai nasional dalam mendukung program pengembangan pariwisata Indonesia.

GATF Phase II di  Banjarmasin ini menargetkan total transaksi sebesar IDR 7 miliar dan 15.000 pengunjung selama tiga hari pelaksanaannya. Selain di Banjarmasin, GATF juga dilaksanakan di 28 kota lain di Indonesia sejak awal Maret lalu.

GM Garuda Indonesia Cabang Banjaramsin Henny Nurcahyani mengatakan bahwa di samping mendukung Pemerintah untuk mendorong pertumbuhan pariwisata Nasional  bertema ‘More For Less ; 3 juta kursi untuk anda, terbang hemat hingga 50 persen ke 69 destinasi domestik dan 22 destinasi Internasional. “Pelaksanaan GATF merupakan salah satu upaya strategis Garuda Indonesia dalam mengoptimalkan pasar potensial di wilayah Indonesia Tengah, khususnya Banjarmasin dan sekitarnya.

“GATF merupakan event tahunan yang selalu ditunggu oleh pelanggan setia Garuda Indonesia, tidak hanya di Kota Banjarmasin, namun di seluruh Indonesia. Hal ini terlihat dari peningkatan jumlah pengunjung GATF dari tahun ke tahun sejak kami laksanakan GATF untuk yang pertama kalinya. Menyikapi tingginya minat pelanggan dan masyarakat dalam melakukan perjalanan wisata, maka GATF digelar di kota-kota besar lainnya di Indonesia” kata Henny, Rabu (3/10).

Melalui GATF, Garuda Indonesia memberikan penawaran terbaik untuk berbagai pilihan tiket dan paket perjalanan wisata baik domestik maupun internasional yang menarik dengan harga spesial. Di samping itu, pelanggan juga dapat menikmati tawaran-tawaran special yang diberikan pada periode happy hour setiap harinya maupun fasilitas dan benefit yang diberikan oleh Bank BNI.

“GATF merupakan momen yang sangat baik bagi para pelanggan untuk mencari tiket ke destinasi favorit. Pada kesempatan GATF inilah Garuda Indonesia memberikan harga terbaiknya yang 

pernah ada, baik perjalanan dari Banjarmasin dan sekitarnya, maupun destinasi-destinasi menarik lain di dalam maupun luar negeri, sehingga diharapkan dapat memfasilitasi para pelanggan dalam merencanakan perjalanannya” tambahnya. afd

 

 

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment