Dukung New Normal, Personil Polri Kantongi Buku Saku

by baritopost.co.id
0 comment 1 minutes read

Pelaihari,BARITO – Untuk menghadapi New Normal dalam masa pandemi covid-19, Kapolres Tanah Laut AKBP Cuncun Kurniadi, S.I.K, M.H. membagikan buku Saku Polri pedoman menghadapi wabah Covid19.

Pembagian buku itu saat digelarnya apel personil Polres Tanah Laut Jum’at, (29/5) dihalaman Mapolres Tala.

Buku Saku tersebut diterima oleh seluruh Para Kabag, Kasat, Kasi dan seluruh personil Polres Tanah Laut guna bisa mengambil langkah-langkah secara professional dalam penanganan Covid19.

Dalam rangka menghadapi penanganan wabah Covid19, berbagai upaya langkah pencegahan telah dilakukan pihak Kepolisian Polres Tanah Laut bersama dengan Instansi terkait, dari melakukan himbauan dengan menggunakan medsos, spanduk, baliho dan sticker, penyuluhan secara langsung kepada masyarakat serta pemberian sembako kepada warga yang menjadi dampak covid-19.

Kapolres Tanah Laut AKBP Cuncun Kurniadi, S.I.K, M.H. mengatakan, Buku Saku itu tidak lepas dari petunjuk pimpinan Polri guna melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dengan baik di tengah pandemi Covid-19.

“Cara bertindak anggota Polri telah diatur dalam ketentuan, sesuai dengan ketentuan yang dimuat dalam buku pedoman tersebut,”tutup Kapolres.

Buku saku setebal 55 halaman tersebut berisikan tentang covid-19 dari wabah menjadi pandemi, peta penyebaran covid di dunia, di Indonesia, bersama mencegah penyebaran covid 19, penanganan covid 19 oleh pemerintah, Polri dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, mempersiapkan SDM untuk menangani covid-19, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Tesaji pula pada bidang pembinaan dari Polri dalam menghadapi covid-19 terdiri dari 7 item, bidang operasional terdiri dari 7 item, pelayanan Kepolisian, kegiatan dan operasional Kepolisian, terobosan kreatif, Diskresi Kepolisian, kebijakan pimpinan, manajemen media, kerjasama lintas sektor dan penekanan Polri.

(Humrestala/basuki)

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment